Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pemain muda berbakat Timnas Brasil, Endrick, berharap menjalani debut bersama tim nasional di turnamen besar Copa Amerika 2024. Ia berhasrat untuk membela negaranya menghadapi Kosta Rika dalam pertandingan pembuka pada hari Senin waktu setempat, 24 Juni atau Selasa WIB, 25 Juni 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Striker berusia 17 tahun, yang bergabung dengan Real Madrid dari Palmeiras, tahu bahwa perjalanannya untuk menembus skuad utama masih panjang. Musababnya, ia sadar betul bahwa Brasil memiliki sejumlah pemain bintang lain seperti Raphinha, Vinicius Jr dan Rodrygo di lini serang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Hanya Tuhan yang tahu (kapan saya akan debut). Saya sangat bersyukur memiliki Abel (Abel Ferreira, pelatih Palmeiras) sebagai pelatih, dia tahu kapan harus memainkan saya. Semuanya terserah Tuhan dan Dorival Junior. Dia pelatih yang spektakuler. Dia melakukan yang terbaik untuk tim Brasil,” kata Endrick pada konferensi pers hari Sabtu, 22 Juni 2024, dikutip dari Reuters.
Endrick menjadi pemain termuda yang mencetak gol dalam pertandingan internasional saat Brasil menghadapi Inggris di Wembley Stadium pada Maret lalu. Ia membawa Brasil menang 1-0 atas Inggris dan mencatatkan prestasinya di pertandingan pemanasan lainnya menjelang Copa America. Ia mencetak gol dalam kemenangan 3- 2 Brasil atas Meksiko. Ia juga mencetak gol melawan Spanyol.
Meski usianya masih muda dan menghadapi persaingan sengit di Timnas Brasil, Endrick mengaku tidak ada tekanan dan tidak memiliki masalah kepercayaan diri. “Saya berusaha dewasa sebelum waktunya dalam hidup dan sejak saya menjadi seorang profesional saya telah bermain melawan tim yang selalu mengganggu saya, menghina saya, dan berbicara tentang keluarga juga pacar saya,” katanya.
"Tapi saya cepat terbiasa karena saya berusia 16 tahun. Saya tenang dan saya harap saya itu bisa membantu. Saya pikir itu benar, dalam sepak bola Anda harus mengganggu kestabilan pemain lain. Sudah seperti itu sejak saya tiba, jadi saya sudah beradaptasi dan saya sangat yakin bisa membantu tim," kata Endrick.
Brasil akan menghadapi Kosta Rika pada laga pertama Copa Amerika 2024. Setelah itu, Selecao juga akan menghadapi Paraguay dan Kolombia di Grup D.