Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Indonesia

Jadwal Liga 1 Sabtu 11 Januari 2025: Dua Tim Papan Atas Persib Bandung dan Persebaya Surabaya Main Tandang Hari Ini

Pada pekan ke-18 Liga 1 2024-2025, Persib Bandung akan melawan PSBS Biak, sedangkan Persebaya menghadapi PSS Sleman.

11 Januari 2025 | 01.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Logo BRI Liga 1 2024/2025. Istimewa

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Ada tiga pertandingan Liga 1 2024-2025 akan digelar pada Sabtu, 11 Januari 2025. Dua tim papan atas, yakni Persib Bandung dan Persebaya Surabaya, sama-sama memainkan laga tandang pada hari ini. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Persib bermain di kandang PSBS Biak di Stadion Lukas Enembe, Papua pukul 13.30 WIB. Sementara, Persebaya melawan tuan rumah PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo mulai 15.30 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Persib akan semakin kokoh di puncak klasemen apabila meraih kemenangan atas PSBS Biak. Saat ini, tim asuhan Bojan Hodak yang belum pernah kalah dalam 17 pertandingan, mengemas 39 poin, unggul dua poin dari Persebaya. Hasil pertandingan pekan ke-18 ini akan berpengaruh dalam persaingan kedua tim tersebut. 

Satu pertandingan lainnya dijadwalkan mulai 19.00 WIB, yakni Dewa United vs Arema FC di Stadion Pakansari, Bogor. Tim asuhan Jan Olde  Riekerink di posisi kesepuluh dengan 25 poin, tertinggal tiga poin dari tim Singo Edan yang ada di posisi kelima. 

Sebelumnya, rangkaian pertandingan pekan ke-18 diawali dengan dua partai Malut United vs Madura United dan Barito Putera vs Persija Jakarta. Kedua laga ini dimainkan berbarengan di Stadion Gelora Kie Raha, Maluku Utara, dan Stadion Sultan Agung, Bantul, pada 15.30 WIB.

Jadwal dan hasil pertandingan Liga 1 pekan ke-18:

Jumat, 10 Januari 2025
Malut United vs Madura United (0-1)
Barito Putera vs Persija Jakarta (2-3)

Sabtu, 11 Januari 2025
PSBS Biak vs Persib Bandung (13.30 WIB)
PSS Sleman vs Persebaya Surabaya (15.30 WIB)
Dewa United vs Arema FC (19.00 WIB)

Minggu, 12 Januari 2025
Persita Tangerang vs PSIS Semarang (15.30 WIB)
Bali United vs Persik Kediri (19.00 WIB)

Senin, 13 Januari 2025
Persis Solo vs PSM Makassar (19.00 WIB)

Selasa, 14 Januari 2025
Borneo FC vs Semen Padang FC (19.00 WIB)

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus