Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Spanyol melaju ke final Euro 2024 setelah berhasil mengalahkan Prancis 2-1 di laga semifinal di Allianz Arena, Rabu dini hari, 10 Juli 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Keunggulan Spanyol di babapk pertama bertahan di babak kedua. Tidak ada gol yang tercipta di babak kedua.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Les Blues sempat unggul lebih dulu sebelum La Furia Roja membalikkan kedudukan dalam babak pertama duel yang berlangsung pada Rabu dinihari, 10 Juli 2024 di Allianz Arena, Munchen, Jerman.
Prancis lebih dulu mengambil keunggulan lewat sundulan Randal Kolo Muani pada menit ke-8. Penyerang Paris Saint-Germain itu meneruskan umpan ke tiang jauh dari Kylian Mbappe yang bermain di sisi kiri lapangan.
Kolo Muani dengan sukses melampaui lompatan penjaganya dan mengarahkan bola ke pojok atas gawang Unai Simon. Prancis unggul 1-0.
Gol Kolo Muani menjadi pertama kalinya pemain Prancis mencetak skor dari permainan terbuka di Piala Eropa kali ini. Sebelum semifinal, tiga gol yang dicetak Les Blues berasal dari gol bunuh diri lawan (2) dan penalti Mbappe (1).
Spanyol menyamakan kedudukan pada menit ke-21. Sepakan dari luar kotak penalti oleh Lamine Yamal bersarang ke pojok atas gawang Les Blues. Pemain yang baru akan berulang tahun ke-17 pada 13 Juli 2024 nanti itu sempat mengecoh Adrien Rabiot sebelum melepaskan tendangan akurat ke gawang Mike Maignan. Skor menjadi sama kuat 1-1.
Gol Yamal juga menjadi yang pertama kalinya baris pertahanan Prancis kebobolan melalui permainan terbuka di Euro 2024. Sebelumnya, Prancis hanya kejebolan satu gol lewat sepakan penalti Robert Lewandowski dalam pertandingan melawan Polandia di fase grup.
Spanyol sukses membalikkan kedudukan pada menit ke-25. Dani Olmo mengontrol bola muntah hasil sapuan bek Prancis dalam kotak penalti sebelum melepaskan tendangan kaki kanan ke gawang Maignan. Bek Prancis, Jules Kounde gagal menghalau sepakan Dani Olmo di garis gawang.
Gol tersebut sempat dicatat sebagai gol bunuh diri Kounde sebelum akhirnya diberikan kepada Dani Olmo. Skor 2-1 untuk keunggulan Spanyol bertahan hingga akhir babak pertama.
Spanyol akan menghadapi pemenang laga Inggris vs Belanda di final Euro 2024. Laga semifinal Three Lions melawan Tim Oranye akan berlangsung pada Kamis dinihari, 11 Juli 2024.