Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Teroka

Fakta-Fakta Chief Detective 1958, Drama Terbaru Lee Je Hoon yang tayang April 2024

Chief Detective 1958, drakor terbaru Lee Je Hoon akan tayang pada April 2024. Drama genre aksi dan thriller ini juga dibumbui kisah romansa.

17 Maret 2024 | 15.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Drama Korea Chief Detective 1958 yang menggaet aktor ternama Lee Je Hoon dijadwalkan tayang pada 2024. Drama ini merupakan prequel dari drama klasik Chief Inspector yang tayang pada 1970an.

Dalam video teaser yang diunggah di Instagram @mbcdrama_now pada 4 Januari lalu, nampak Park Young Han muda yang diperankan oleh Lee Je Hoon baru saja tiba di Seoul. Operasi penyelidikannya di Seoul tidak mudah pada 1958, suatu masa yang menandai awal era gelap.

Dikutip dari Asianwiki, Chief Detective 1958 mengisahkan Park Young Han detektif muda yang berjiwa keadilan. Nantinya, Park Young Han bekerja sama dengan tiga rekannya untuk memecahkan kasus yang di luar dugaan. Adapun beberapa fakta terkait dengan drama ini antara lain:

1. Prequel dari Chief Inspector yang Tayang Selama 18 Tahun

Dilansir dari Soompi, Chief Detective 1958 yang akan segera hadir merupakan prequel dari drama terdahulunya berjudul Chief Inspector.

Drakor tersebut menghiasi televisi Korea Selatan selama 18 tahun sejak 6 Maret 1971-12 Oktober 1989 dan berhasil meraih rating tinggi yang mencapai 70 persen. 

Pada masa itu, Park Young Han yang merupakan kepala inspektur utama diperankan oleh Choi Bool Am. Sedangkan dalam Chief Detective 1958, versi mudanya akan diisi oleh Lee Je Hoon. 

2. Drama Terbaru Lee Je Hoon

Lee Je Hoon merupakan aktor ternama Korea Selatan yang telah dikenal membintangi berbagai genre drama dan film. 

Chief Detective 1958 akan menjadi drama terbaru Lee Je Hoon yang dijadwalkan akan mulai tayang pada 19 April 2024.

Sebelumnya, Lee Je Hoon juga membintangi drama Taxi Driver yang hadir dalam dua musim pada 2023.

3. Terdapat Perubahan Judul

Dilansir dari Asianwiki, drama yang akan mengisi slot jadwal tayang hari Jumat dan Sabtu malam ini ternyata mengalami perubahan judul dari yang sebelumnya Soosabanjang 1963 atau Chief Inspector 1963 menjadi Chief Detective 1958.

4. Dibumbui Kisah Romansa 

Meski mengusung tema aksi dan thriller, namun drama Korea ini juga dibumbui dengan romance tipis yang melibatkan sang pemeran utama.

Dalam poster terbaru Chief Detective 1958 yang dibagikan oleh akun resmi MBC, nampak Lee Je Hoon dan See Eun Soo bergandengan tangan dan senyum cerah menghadap kamera.

Seo Eun Soo diketahui akan berperan sebagai Lee Hye, seorang pemilik toko buku Jeonghan Seorim yang cantik dan berpengetahuan luas.

Dikutip dari Soompi, Tim produksi Chief Detective 1958 memberi komentar, "Tolong nantikan pertemuan Lee Je Hoon dan Seo Eun Soo, yang akan membawa keseruan dengan akting dan chemistry mereka."

Ia juga menambahkan, "Romansa yang hangat dan menarik akan semakin memperkaya drama ini."

Selain Lee Je Hoon dan Seo Eun Soo, drama Chief Detective 1958 juga dimeriahkan oleh aktor ternama lainnya seperti Lee Dong Hwi, Choi Woo Sung, dan Yoon Hyun Soo. 

SUKMASARI | NOVITA ANDRIAN

Pilihan Editor: 7 Drakor untuk Temani Ngabuburit di Ramadan 2024

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus