Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Film The Nutcracker and the Four Realms: Petualangan di 4 Dunia

Selain cerita yang ringan, Film The Nutcracker and the Four Realms mengajak penonton segala usia berpetualang ke sebuah negeri yang menakjubkan.

3 November 2018 | 11.00 WIB

Film The Nutcracker and the Four Realms. YouTube
Perbesar
Film The Nutcracker and the Four Realms. YouTube

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - The Nutcracker and the Four Realms mulai tayang di seluruh bioskop Tanah Air pada Jumat, 2 November 2018. Film tersebut akan mengajak penonton ikut berpetualang ke negeri tak terlupakan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Film arahan sutradara Lasse Hallstrom dan Joe Johnston itu, mengisahkan tentang perjalanan Clara (Mackenzie Foy) ke dunia paralel aneh dan misterius untuk mencari kunci yang dapat membuka hadiah dari mendiang ibunya, Marie.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tempat baru ini sungguh membingungkan bagi Clara tapi juga terlihat indah dan dipenuhi keajaiban. Clara kemudian bertemu dengan tentara Nutcracker bernama Philip dan para penguasa tiga dunia: Land of Snowflakes, Land of Flowers dan Land of Sweet.

Clara mendapat sambutan yang hangat terutama dari Sugar Plum Fairy (Keira Knightley) yang pernah menjadi sahabat ibunya.Film The Nutcracker and the Four Realms. Youtube

Namun, ada satu dunia terlupakan yang dijaga oleh para tentara tikus dan pemimpinnya Mother Ginger (Helen Mirren). Lalu, Clara dan Philip memberanikan diri pergi ke dunia keempat untuk mengambil kunci miliknya dan mengembalikan keseimbangan keempat dunia.

Film yang terinspirasi dari cerita karangan E.T.A Hoffman ini cocok untuk disaksikan bersama keluarga. Sebab, ceritanya begitu ringan dan tidak terlalu banyak konflik. Bahkan, untuk adegan pertempurannya pun tanpa greget sehingga aman untuk anak-anak.

Penggambaran tokoh dan nama dalam The Nutcracker and the Four Realms juga mudah untuk diingat. Belum lagi ciri dari beberapa karakternya yang dapat membuat tertawa, seperti si tikus Mouserinks, nakal namun pemberani.

Selain cerita yang ringan, penonton juga akan dibawa ke sebuah negeri yang menakjubkan. Hal ini mengingatkan pada dunianya Alice in Wonderland, meski tidak seindah di sana. Setidaknya, penonton ikut dibawa berpetualang menjumpai empat dunia.Film The Nutcracker and the Four Realms. Youtube

The Nutcracker and the Four Realms juga menampilkan pertunjukan balet singkat dari Misty Copeland dan Sergei Polunin ketika Clara pertama kali datang ke Land of Sweets.

Baca: Film Bohemian Rhapsody, Mana Fakta Mana Fiksi?

Film ini menyajikan banyak hiburan tanpa perlu berpikir keras tentang jalan ceritanya. Di sisi lain, ada pesan moral juga yang bisa diambil oleh anak-anak seperti perlunya memupuk rasa percaya diri dan pentingnya saling mendukung antara anggota keluarga.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus