Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Penonton Siksa Kubur Salip Badarawuhi di Desa Penari, Manoj Punjabi: Kompetisi Makin Sehat

Produser MD Entertainment Manoj Punjabi Badarawuhi di Desa Penari, mengucapkan selamat atas capaian Siksa Kubur.

27 April 2024 | 03.29 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Poster film Siksa Kubur. Dok. Poplicist

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Film Siksa Kubur besutan Joko Anwar melampaui penonton Badarawuhi di Desa Penari. Sama-sama memulai tayang di hari kedua lebaran, penonton Siksa Kubur telah menembus 3.411.377 penonton.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Informasi itu diunggah oleh Joko Anwar dan Reza Rahadian yang berperan sebagai Adil dalam film itu. "Orang yang suka merendahkan orang lain biasanya penyebabnya apa?" tulis Joko Anwar pada Jumat, 26 April 2024. Reza mengapresiasi capaian penonton yang telah hadir di biosko. "Alhamdullilah, ayo ajak semuanya ke bioskop nonton #SiksaKubur #Jumarberkah," tulis Reza Rahadian.

Manoj Punjabi Beri Selamat untuk Capaian Penonton Siksa Kubur

Produser MD Entertainment Manoj Punjabi Badarawuhi di Desa Penari, mengucapkan selamat kepada Joko Anwar atas capaian itu. Ia mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan jumlah penonton antara Badarawuhi di Desa Penari dan Siksa Kubur.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Akhirnya dengan bangga kita bisa tersenyum, bahwa okupansi bioskop tanah air didominasi film-film buatan karya anak bangsa. Selamat @jokoanwar @comeandseepictures @rapifilm!," tulis Manoj Punjabi pada Rabu, 24 April 2024.

Dalam foto yang diunggahnya, memperlihatkan jumlah penonton Siksa Kubur dan Badarawuhi di Desa Penari yang sama-sama mencapai 3 juta penonton dan hanya selisih sedikit saja, dalam hari yang sama. Pada hari ke-15 penayangan, Badarawuhi di Desa Penari sudah ditonton 3.235.964 orang. 

Poster Badarawuhi di Desa Penari. Foto: Instagram.

Iklim Kompetisi Industri Perfilman Tanah Air Sehat

Manoj Punjabi mengungkapkan rasa bangganya terhadap suksesnya film-film Indonesia. "Hadirnya Badarawuhi di Desa Penari dan Siksa Kubur di momen lebaran, membuat saya semakin yakin bahwa iklim kompetisi yang sehat patut untuk terus ada, jelas ini semakin memacu perkembangan industri film di tanah air," tulis produser film itu.

Badarawuhi di Desa Penari adalah sekuel film KKN di Desa Penari yang begitu fenomenal mencapai penonton lebih dari 10 juta penonton. KKN di Desa Penari tercatat sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa, diikuti Agak Laen besutan sutradara sekaligus komika Muhadkly Acho. 

Meski Siksa Kubur dan Badarawuhi di Desa Penari bersaing ketat dalam mendulang penonton, dua pembesutnya justru saling mendukung. Joko Anwar dan Kimo Stamboel bersiap untuk berkolaborasi kedua.

Sebelumnya, keduanya terlibat dalam produksi satu film Ratu Ilmu Hitam yang dibintangi Hannah Al Rashid. Di film Ratu Ilmu Hitam, Joko Anwar bertindak sebagai penulis skenario.Adapun Kimo menjadi sutradaranya. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus