Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Cha Eun Woo salah satu aktor Korea Selatan yang paling sering dibicarakan. Visualnya mencuri perhatian publik sejak debut bersama boy group, Astro, ditambah lagi saat debut sebagai aktor.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Visual memang jadi kelebihan utama Cha Eun Woo. Tak heran jika banyak dokter bedah kosmetik Korea Selatan membahas proporsi wajahnya yang disebut-sebut sempurna. Dia juga disebut sebagai pangeran webtoon karena visual dan tinggi tubuhnya yang mencapai 183 centimeter.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Sosok Cha Eun Woo juga menjadi inspirasi para kreator webtoon. Seperti dalam beberapa drama berikut ini.
1. My ID is Gangnam Beauty
Cha Eun Woo mendapat peran utama pertama kali dalam drama My ID is Gangnam Beauty. Dia berperan sebagai mahasiswa bernama Do Kyung Seok yang menjalin hubungan dengan Kang Mi Rae. Do Kyung Seok membantu Kang Mi Rae memulihkan rasa percaya diri usai mengalami perundungan karena penampiannya.
2. True Beauty
Dalama drama True Beauty, Cha Eun Woo beradu akting dengan Moon Ga Young. Popularitasnya semakin melesat lewat drama ini. Netizen menyebut Cha Eun Woo perwujudan sempurna dari gambar di webtoon. Di drama True Beauty, dia berperan sebagai anak SMA yang terlibat cinta segitiga dengan anak baru di sekolah dan sahabat lama.
3. Island
Usai berperan dalam drama komedi romantis, Cha Eun Woo juga menjajal drama bertema fantasi thriller, Island. Dalam drama yang diadaptasi dari webtoon ini dia beradu akting dengan Kim Nam Gil dan Lee Da He. Demi mendalami perannya sebagai pendeta katolik yang bekerja di Vatikan, dia mempelajari bahasa Italia dan Latin.
4. A Good Day to Be a Dog
Dalam drama yang sedang tayang di Viu ini, Cha Eun Woo, menghidupkan karakter Jin Seo Won, seorang guru matematika. Sekilas perannya mirip dengan True Beauty dan My ID is Gangam Beauty. Dia sampai berkonsultasi dengan sutradara Kim Dae Woong agar bisa memberikan yang terbaik. Sang sutradara pun mengaku puas melihat kemiripan karakternya dalam webtoon dan drama.
A Good Day to Be a Dog adalah serial fantasi yang diangkat dari webtoon berjudul sama. Ceritanya tentang perjuangan Han Hae Na yang diperankan Park Gyu Young, membebaskan diri dari kutukan.
Suatu saat Han Hae Na tidak sengaja mencium Jin Seo Won. Akibatnya dia berubah menjadi anjing. Agar kutukannya hilang dia harus mencium orang yang sama dalam waktu 100 hari. Kalau tidak berhasil dia akan menjadi anjing selamanya. Masalahnya, Jin Seo Won memiliki trauma dengan anjing. Selain itu, kepokanan Jin Seo Won yang juga menjadi murid Han Hae Na mengetahui dia bisa berubah menjadi anjing.
Nah, apakah Han Hae Na berhasil menghilangkan kutukan itu?