Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Serial TV Lord of The Rings Mulai Umumkan Para Pemainnya

Kisah Lord of the Rings akan diangkat ke dalam serial televisi. Penggarapannya semakin mendekati masa produksi

26 Juli 2019 | 19.23 WIB

Lord of The Rings (IMDb)
Perbesar
Lord of The Rings (IMDb)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kisah Lord of the Rings akan diangkat ke dalam serial televisi. Penggarapannya semakin mendekati masa produksi. Serial ini juga telah mendapatkan seorang aktris yang telah dikonfirmasi akan berperan di dalamnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dilansir dari Variety, aktris Australia Markella Kavenagh akan memerankan Tyra. Karakter ini merupakan karakter baru yang belum ada di buku-buku JRR Tolkien sebelumnya. Markella sendiri pernah bermain dalam sejumlah serial seperti Australia Romper Stomper dan The Cry.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tidak seperti film layar lebarnya, serial ini akan mengeksplorasi cerita yang belum ditampilkan dari tulisan – tulisan J.R.R. Tolkien.

Serial ini diproduksi setelah Amazon Studios menandatangani kontrak yang dilaporkan bernilai $ 250 juta dolar Amerika dengan penulis, penerbit HarperCollins, dan New Line Cinema untuk memproduksi seri tersebut. The Hollywood Reporter telah melaporkan bahwa anggarannya ditetapkan setidaknya 1 miliar dolar Amerika yang merupakan angka terbesar dalam sejarah televisi. Amazon telah memastikan akan memproduksi lima musim serial TV Lord of the Rings sebagai bagian dari kesepakatan hak sebesar $ 250 juta.

Ian McKellen, yang memerankan Gandalf dalam trilogi aslinya, telah menyatakan minatnya untuk mengulang perannya. "Saya belum menjawab ya karena saya belum pernah ditanya. Tetapi apakah anda menyarankan agar orang lain memainkannya? Gandalf berusia lebih dari 7000 tahun, jadi saya tidak terlalu tua," ujar McKellen saat diwawancara oleh BBC.

Lord of The Rings sendiri merupakan salah satu novel terlaris sepanjang masa. Novel karya J.R.r. Tolkien ini telah diadaptasi ke sejumlah film yang digarap oleh Peter Jackson, termasuk The Two TowersThe Return of the King, dan The Hobbit. Melihat kesuksesan ini, pada, Amazon secara resmi menggumumkan bahwa mereka menggarap serial Lord of the Rings. Serial ini diperikarakan akan mulai tayang padatahun 2021.

AULIA ZITA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus