Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Sinopsis A Time Called You, Drakor Terbaru Jeon Yeo Been dan Ahn Hyo Seop

Berikut ini penjelasan sinopsis dari drama Korea A Time Called You yang dijadwalkan tayang pada Juli 2023 mendatang di Netflix.

12 Juni 2023 | 16.17 WIB

Ahn Hyo Seop dan Jeon Yeo Been dalam drama A Time Called You. Dok. Netflix
Perbesar
Ahn Hyo Seop dan Jeon Yeo Been dalam drama A Time Called You. Dok. Netflix

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - A Time Called You merupakan serial drama Korea Selatan yang akan rilis pada Juli 2023 mendatang. Drama ini adalah remake dari serial asal Taiwan berjudul Someday Or One Day yang telah ditonton lebih dari satu miliar penonton dan dipuji karena ceritanya yang seru, sinematografi menawan, dan soundtrack yang sentimental. A Time Called You akan dibintangi Jeon Yeo Been dan Ahn Hyo Seop dan akan tayang pada Juli 2023 di Netflix dengan total 12 episode. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Nantinya drama ini akan membawa konsep romansa dan perjalanan waktu, di mana penonton akan terbawa perasaan dengan adegan-adegan romantis antara Jeon Yeo Been dan Ahn Hyo Seop. Adapun sutradara yang menggarap drakor ini adalah Kim Jin Won yang bekerja sama dengan Choi Hyo Bi sebagai screenwriter untuk menulis cerita ini. Beberapa aktor yang turut meramaikan drakor A Time Called You yaitu Ahn Hyo Seop, Jeon Yeo Been, Kang Hoon, dan lain sebagainya. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Untuk itu simak terlebih dahulu sinopsis A Time Called You sebelum dramanya rilis. Seperti apa ceritanya? 

Sinopsis A Time Called You

Drama Korea terbaru A Time Called You bercerita mengenai seseorang bernama Han Jun Hee yang ditinggal mati oleh pacarnya. Pacarnya bernama Ko Yeon Jun telah meninggal sejak 2 tahun lalu. Kematian orang yang dicintainya membuat Han Jun Hee sangat menderita. 

Suatu hari, Han Jun Hee melakukan perjalanan ke masa lalu dan kembali ke tahun 1998, di mana dia bertemu dengan pria yang sama persis dengan pacarnya. Jiwanya Han Jun Hee juga masuk ke dalam sosok siswi SMA bernama Kwon Min Joo. Entah bagaimana caranya ia melakukan perjalanan waktu. Saat itu dirinya sangat terkejut dan merasa bahagia karena bisa melihat pacarnya kembali. 

Diceritakan sosok yang mirip dengan pacarnya bernama Nam Shin Heon. Diketahui juga, Nam Shin Heon memiliki seorang sahabat bernama Jung In Kyu yang ternyata jatuh cinta dengan Kwon Min Joo. Lantas bagaimana cinta segitiga dalam drakor ini? Akankah Kwon Min Joo menjalin hubungan dengan orang yang mirip pacarnya? Temukan jawabannya di Netflix Juli mendatang. Jangan sampai kelewat ya. 

Sebagai informasi tambahan, Ahn Hyo Seop telah membintangi banyak drakor seperti 30 but 17, Dr. Romantic, Lover of the Red Sky, dan A Business Proposal, jadi jangan diragukan kualitas dan jam terbang aktingnya. Dalam drama A Time Called You, ia memainkan dua peran sekaligus yaitu Ku Yeon Joon kekasih Han Joo Hee dan Nam Shi Heon seorang siswa tampan dan ramah di sekolah. 

Sedangkan Jeon Yeo Been pernah membintangi drama yang berjudul After My Death, Melo is My Nature, dan Vincenzo. Dalam drama kali ini, ia akan tampil memukau dengan memainkan dua peran sekaligus yaitu sebagai Han Joo Hee yang tak sengaja melintasi waktu dan masuk ke dalam raga Kwon Min Joon. 

Demikian sinopsis drama Korea A Time Called You yang diperankan oleh Ahn Hyo Seop dan Jeon Yeo Been. Hingga berita ini dinaikan belum ada konfirmasi tepatnya tanggal berapa A Time Called You tayang. Jadi, silahkan tunggu hingga Juli 2023 mendatang. 

Dwi Lucy Susetiowati 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus