Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Tatjana Saphira ikut membintangi film Hit & Run yang memadukan aksi laga dan komedi. Di film yang diputar di bioskop sejak 4 Juni 2019 lalu itu, Tatjana beradu akting dengan Joe Taslim, Chandra Liow, Jefri Nichol, Nadya Arina, dan Yayan Ruhian.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Salah satu adegan yang mencuri perhatian adalah saat Tatjana melakukan tendangan yang disebut Tendangan Tornado Aku dan Dirimu bersama Joe Taslim. Adegan sulit ini rupanya berhasil dikaloni Tatjana tanpa pemeran pengganti.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Tatjana bersyukur bisa melakukan adegan berbahaya itu dengan lancar. "Ini adalah aksi nyata bukan fatamorgana, dipraktekkan langsung tanpa stunt dan sling," tulis Tatjana di akun Instagramnya, Kamis, 6 Juni 2019.
Lantaran berbahaya, dia pun mewanti-wanti penonton untuk tidak sembarangan meniru adegan tersebut. Pasalnya, untuk melakukan adegan itu dia harus berlatih keras bersama Uwais Team.Salah satu adegan dalam film Hit & Run
"Jangan dicoba di rumah. Hanya dapat dilakukan oleh profesional dengan latihan karena bisa bikin pusing, mual, dan baper," tulisnya lagi.
Di kolom komentar, Joe Taslim ikut memberikan pujian untuk Tatjana. "Itu diputar-putar sakit sekali karena putarannya kencang dan dilempar-lempar. Hanya mental baja yang bisa nahan proses latihan dan take berulang-ulang pada saat shooting. You are really strong!!! respect adek !!" tulis Joe Taslim, lengap dengan emoticon tepuk tangan.
Baca Juga: Jadi Biduan Dangdut di Hit and Run Tatjana Saphira Mirip Syahrini
Di film Hit & Run, Tatjana Saphira berperan sebagai Meisa, penyanyi dangdut yang lebay. Tak hanya menunjukkan kemampuan akting, Tatjana juga menyanyikan lagu pop dandut Bukan Taman Safari dan bersama Joe Taslim mengcover lagu milik Ari Lasso, Aku dan Dirimu.