Video

Ini Respons Prabowo Soal Dugaan Penggelapan Dana Makan Bergizi Gratis

23 April 2025 | 11.00 WIB

Presiden Prabowo Subianto memastikan kasus dugaan penggelapan anggaran makan bergizi gratis (MBG) di dapur Kalibata, Jakarta Selatan, akan ditangani aparat penegak hukum. Presiden Prabowo merespons polemik Mitra Dapur di Kalibata yang melaporkan yayasan MBG ke kepolisian karena dugaan penggelapan dana Rp 975 juta.

“Pasti diurus. Setiap sen uang rakyat akan kami jaga,” ujar Presiden Prabowo di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa, 22 April 2025. Prabowo menegaskan akan mengecek dugaan penggelapan anggaran MBG tersebut. 

Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Selatan memeriksa Ira Mesra selaku pemilik dapur mitra proyek MBG di Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kalibata, Jakarta Selatan. Pemeriksaan tersebut berhubungan dengan laporan polisi yang telah dibuat Ira sekitar sepekan sebelumnya.

Total 28 pertanyaan diajukan penyidik kepada Ira. Adapun Danna Harly Putra, kuasa hukumnya, dicecar 21 pertanyaan oleh penyidik. "Poin-poin pemeriksaan tadi kurang lebih menanyakan kronologi dan soal perbedaan perjanjian dengan pelaksanaan di lapangan," kata Harly dalam kesempatan yang sama. 

 

 

Foto: tempo.co
Editor: Ridian Eka Saputra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus