TEMPO.CO, Yogyakarta - Pasca-penyerangan di Gereja St Lidwina Bedog, Sleman Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY) terus melakukan penjagaan di gereja setempat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam pemeriksaannya yang dilakukan terhadap pelaku, selain barang bukti pedang, polisi juga menemukan pisau dapur serta adanya ijazah SMA di dalam tas yang dibawa pelaku serta keterangan identitas yang menunjukkan bahwa pelaku masih berstatus mahasiswa.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain polisi juga berhasil menyita barang bukti berupa pisau kecil sejenis pisau yang biasa digunakan untuk keperluan dapur.
Hal tersebut disampaikan Kapolda DIY, Brigjen Pol Ahmad Dhofiri seusai meninjau langsung di tempat kejadian.
Baca juga: Kesaksian Ketua Gereja St Lidwina: Romo Prior Korban Terparah
Terkait kejadian tersebut, saksi sekaligus korban yakni Martinus Parmadi Subiantara, mengatakan pelaku masuk dari pintu gereja bagian barat langsung menyerang dirinya, dengan sabetan ke arah kepala. Beruntung Parmadi sempat menghidar meski sabetan pedang mengenai punggungnya.
Parmadi menambahkan pelaku kemudian masuk ke gedung utama gereja sambil mengayun-ayunkan senjata tajam dan langsung menyerang Romo Prier yang sedang memimpin misa, para jemaat pun berlari mencari tempat aman.
Dalam kejadian penyerangan gereja tersebut juga diketahui satu anggota kepolisian, Polsek Gamping, Sleman, yakni Aiptu Munir yang datang ke lokasi dan sempat melakukan negoisasi justru juga menjadi korban sabetan pedang. Setelah tembakan peringatan tak digubris, petugas terpaksa menembak ke arah kaki pelaku.
Simak juga: Kunjungi Gereja St Lidwina; Buya Syafii Maarif: Ini Serangan Biadab
Hingga malam ini, kepolisian belum bisa memberikan keterangan lebih banyak karena pelaku belum bisa dimintai keterangan akibat kondisinya yang belum stabil.
Kapolda DIY menambahkan, pihaknya juga meminta agar masyarakat tetap tenang dan tidak terprovokasi.
Jurnalis Video: Hand Wahyu
Editor: Ngarto Februana