Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinobatkan sebagai pahlawan transportasi 2021 versi Transformative Urban Mobility Initiative (TUMI). TUMI. Anies menjadi salah satu dari 21 pahlawan atau 21Heroes2021 di dunia yang dianggap sukses menggerakkan transportasi di tengah pandemi Covid-19 pada 2020.
Tokoh lain yang menjadi pahlawan versi TUMI adalah Founder dan CEO Tesla Elon Musk. Dia mewakili pahlawan dari Amerika Serikat. TUMI menganggap inovasi Tesla dalam kendaraan listrik dan perusahaan energi bersih sejalan dengan tujuan percepatan transportasi berkelanjutan.
Baca: Anies Baswedan Dinobatkan Jadi Pahlawan Transportasi 2021 Versi TUMI
"Transformasi transportasi berkelanjutan secara tradisional membutuhkan lebih banyak angkutan massal ketimbang mobil pribadi, tapi visi dinamis dan semangat terfokus Elon akan mendorong perubahan yang lebih besar untuk masa depan industri mobilitas," demikian siaran TUMI yang disebarluaskan pada Februari 2021.
Berikut daftar 21 tokoh di dunia yang dinobatkan sebagai pahlawan di bidang transportasi:
1. Belgia: Menteri Pemerintahan Ibu Kota Brussels Elke Van den Brandt
2. Kolombia: Sekretaris Transportasi Medellin, Carlos Cadena-Gaitan
3. Ukraina: Manager Transportasi dan Mobilitas Kota Lviv, Andriy Billy
4. Etiopia: Menteri Transportas, Dagmawit Moges
5. India: Chairman and Managing Director of Odisha State Road Transport Undertaking (OSRTC) dan Managing Director of Capital Region Urban Transport (CRUT) Odisha, Arun Bothra
6. Amerika Serikat: Founder dan CEO Tesla, Elon Musk
7. Cina: Deputy General Manager of Shenzhen Bus Group Co. Ltd., Joe Ma
8. Amerika Serikat: Traffic Engineer di Seattle, Dongho Chang
9. Kolombia: Sekretaris Mobilitas Bogota, Nicolas Estupinan
10. Albania: Wali Kota Tirana, Erion Veliaj
11. Jerman: Kepala Bagian Jalan dan Taman di Friedrichshain Kreuzberg, Felix Weisbrich
12. Austria: Mantan Penasihat Kota Eksekutif untuk Perencanaan Kota, Lalu Lintas dan Transportasi, Perlindungan Iklim, Perencanaan Energi dan Partisipasi Publik di Wina, Birgit Hebein
13. Brazil: Wali Kota Porto Alegre, Nelson Marchezan Junior
14. Prancis: Wali Kota Paris, Anne Hidalgo
15. Mexico: Wali Kota bidang Sepeda, Areli Carreon
16. Amerika Serikat: Direktur Transportasi San Francisco Municipal Transportation Agency (SFMTA), California, Jeffrey Tumlin
17. Indonesia: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
18. India: Mantan Wali Kota Kochi, Soumini Jain
19. Bangladesh: Wali Kota Singra, Zannatul Ferdous
20. Kenya: Gubernur Mombasa, Hassan Ali Joho
21. Ketua Komite Transportasi di Parlemen Uni Eropa, Karima Delli
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Anies Baswedan satu-satunya yang dinobatkan sebagai pahlawan transportasi dari Asia Tenggara.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini