Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Warga sekitar Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat digegerkan dengan munculnya asap hitam yang membubung tinggi pagi ini sekitar pukul 09.00. Kepulan asap hitam pekat itu sempat dikira kebakaran yang melanda kawasan pemukiman.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Namun, Kepala Seksi Operasi Sudin Damkar Jakarta Pusat Unggul Wibowo membantahnya. Ia mengatakan asap hitam bukan berasal dari kebakaran rumah warga.
"Objek yang terbakar tumpukan puing," ujar Unggul dalam keterangannya, Ahad, 9 Januari 2022.
Unggul menjelaskan ada pihak yang sengaja membakar tumpukan puing tersebut. Namun pelaku tidak bisa mengontrol api hingga akhirnya membesar dan menghasilkan asap hitam pekat.
Pihaknya kemudian mengerahkan 21 unit mobil Damkar beserta 85 personel pemadam ke lokasi. Hingga berita ini dibuat, petugas masih berusaha memadamkan api yang diduga menyambar benda yang terbuka dari karet.
Unggul memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Sebab api berkobar di tengah tanah lapang dan tidak berpotensi menyambar ke bangunan lain di wilayah Cempaka Putih.
M JULNIS FIRMANSYAH