Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Berita Terpopuler: Mulai Tahap Mengurus Sertifikat Tanah hingga Kasus Roy Suryo

Bebera[a penyidik Polda Metro Jaya yang dipromosikan jadi Kapolres di berbagai wilayah menjadi salah satu berita terpopuler pagi ini.

3 Juni 2021 | 09.34 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Roy Suryo memberikan keterangan saat akan meninggalkan gedung Direskrimum Polda Metro Jaya usai menjalani pemeriksaan oleh penyidik di Mapolda Metro Jaya, Rabu, 2 Juni 2021. Tak terima dengan unggahan tersebut, mantan Menteri Pemuda dan Olah Raga di era Presiden SBY itu Roy melaporkan Lucky ke polisi. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler kanal Metro pagi ini, 3 Juni 2021 adalah tahap mengurus sertifikat tanah, penyidik Polda Metro Jaya yang dipromosikan jadi Kapolres dan Roy Suryo yang menyebut Kasusnya Seperti Judul Sinetron.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berikut kilasan berita terpopuler itu:

1. Tanah girik merupakan salah satu aset yang perlu untuk dilindungi. Agar tidak diambil alih atau diakui kepemilikannya oleh orang lain maka perlu dikonversi ke kantor pertanahan setempat. Dengan memiliki sertifikat tanah sebagai bukti kepemilikan ada hak-hak yang tercakup dalam UU No. 5 Tahun 1960 atau Undang-undang Pokok Agraria (UUPA) seperti Hak Milik, Hak Guna Bangunan, Hak Pakai dan Hak Guna Usaha.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Situs indonesia.go.id, mencatat ada dua tahapan yang perlu ditempuh untuk mengurus tanah girik menjadi sertifikat tanah. Yaitu tahap pengurusan di kantor kelurahan dan kantor pertanahan.

2. Sejumlah penyidik di wilayah hukum Polda Metro Jaya diangkat menjadi Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) di beberapa Polda di Jawa Timur, Bali, hingga Sumatra Utara. Keputusan ini tertuang dalam Surat Telegram Rahasia (STR) tanggal 1 Juni yang ditandatangani As SDM Polri Irjen Sutrisno Yudi Hermawan atas nama Kapolri.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono mengatakan mutasi jabatan adalah hal biasa di lingkungan internal Korps Bhayangkara. "Ini mutasi biasa," ujar Argo saat dikonfirmasi, Rabu, 2 Juni 2021. 

Salah satu penyidik yang mendapatkan promosi dalam mutasi Polri ini adalah Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat Ajun Komisaris Besar Teuku Arsya Khadafi. Arsya yang baru sebulan menjabat di posisinya saat ini, diangkat menjadi Kapolres Probolinggo, Jawa Timur. 

Penyidik lain yang dipromosikan adalah Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan Ajun Komisaris Besar Jimmy Christian Samma. Dia diangkat menjadi Kapolres Tapanuli Tengah Polda Sumatera Utara. Jimmy memimpin penyelidikan beberapa kasus, seperti kasus pria bunuh diri di Apartemen Ambassador Kuningan dan pencurian barang bukti KPK berupa emas 1,9 kilogram. Kapolsek Setiabudi Ajun Komisaris Besar I Made Sutha Santana juga diangkat menjadi Kapolres Gianyar Polda Bali.

3. Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo selesai menjalani pemeriksaan di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya kemarin, Rabu, 3 Juni 2021 sekitar pukul 15.00.

Roy Suryo sebelumnya diperiksa sejak pukul 10.00 bersama tiga saksi yang dibawanya. Seusai menjalani pemeriksaan yang berjalan hingga lima jam itu, Roy Suryo mengatakan terlapor dalam kasus ini, pesinetron Lucky Alamsyah, memutarbalikkan fakta soal korban dan pelakunya. 

"Apa yang terjadi itu adalah sama sekali ditukar seperti judul sinetron, jadi harusnya saya yang menjadi korban," ujar Roy di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu, 2 Juni 2021.  


Berita terpopuler itu bisa dibaca di sini.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus