Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Hari Kebahagiaan Internasional dirayakan pada 20 Maret setiap tahun. Hari ini pertama kali ditetapkan oleh Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa pada 28 Juni 2012.
Hari ini diperingati untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar tetap bahagia dan berpikir positif dalam menghadapi masalah kita sehari-hari. Sayangnya, akibat stres yang berlebihan, seringkali kita lupa tersenyum dan bahagia.
Jadi, pada hari ini, mari fokus pada bagaimana menjadi bahagia dari dalam dan tetap berpikir positif.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Cari bahagiamu sendiri
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ketika merasa terluka atau tidak bahagia, cobalah mencari sisi positif dari hal itu. Setiap aspek kehidupan memiliki sisi positif. Ketika berfokus pada hal positif, maka yang negatif akan tampak kurang penting. Dan itu akan mendatangkan kebahagiaan.
2. Selalu bersyukur
Menurut penelitian, otak selalu menunjukkan hal-hal negatif dalam hidup. Akibatnya, kita merasa sakit hati, marah, tertekan bahkan dikhianati. Jadi, kita perlu fokus pada hal-hal positif yang kita miliki dalam hidup kita agar tetap bahagia. Jangan memikirkan tentang apa yang tidak dimiliki, berbahagia dan bersyukurlah dengan apa yang sudah miliki.
3. Ciptakan lingkungan yang positif
Lingkungan sangat mempengaruhi kita. Jadi, untuk bahagia dalam hidup, carilah lingkaran positif di sekitarmu. Pastikan orang-orang di sekitarmu selalu mendukung dan menyemangati daripada menjatuhkan.
Baca juga: 4 Kiat Hidup Bahagia di 2020, Tidur Cukup dan Jalani Hobi
4. Lebih banyak olahraga
Melakukan aktivitas fisik secara teratur akan mengeluarkan hormon bahagia dalam tubuh. Jadi, sertakan segala jenis aktivitas fisik dalam rutinitas harian. Lakukan apa yang membuat Anda merasa bebas dan sehat seperti yoga, olahraga, gym, berenang, dan Zumba.
5. Ingat kenangan indah
Menurut psikologi, mengisi otak dengan pengalaman yang berkesan dan menyenangkan jauh lebih baik daripada hal-hal yang materialistis. kenangan indah akan memberi kita kebahagiaan yang tahan lama.
Di Hari Kebahagiaan Internasional, coba lakukan lima hal itu pelan-pelan. Mulailah dari yang paling mudah.