Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Naik-Turun Kasus Covid-19 di Jakarta, Dinkes DKI: Sudah Endemi Sejak Juni 2023

Dinas Kesehatan DKI mencatat kasus positif Covid-19 di Jakarta mengalami fluktuatif, naik dan turun. Berstatus endemi sejak Juni 2023.

8 Desember 2023 | 14.17 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Petugas medis dari Puskesmas Kecamatan Pasar Minggu menyuntikkan vaksin dosis keempat kepada warga lansia saat berlangsungnya vaksinasi COVID-19 di RPTRA Asoka, Jati Padang, Jakarta, Ahad, 27 November 2022. Dinas Kesehatan DKI Jakarta membuka layanan vaksinasi di akhir pekan bagi masyarakat termasuk warga lanjut usia (lansia) untuk dosis keempat atau penguat (booster) kedua yang berlangsung sampai 31 Desember 2022. ANTARA/Indrianto Eko Suwars

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Kesehatan DKI Jakarta mengungkapkan tren mingguan kasus Covid-19 di DKI Jakarta. Dari pencatatan data Dinkes DKI, sejak awal Oktober hingga minggu pertama Desember 2023, kasus Covid-19 cenderung fluktuatif atau naik-turun.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Seminggu terakhir, 27 November sampai 3 Desember jumlah kasus positif Covid-19 naik 30 hingga 40 persen dari minggu sebelumnya," kata Kepala Seksi Surveilans, Epidemolog, dan Imunisasi Dinkes DKI Ngabila Salama, Jumat, 7 Desember 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berdasarkan data yang ia kirim kepada Tempo, kasus positif Covid-19 di Jakarta tertinggi terjadi pada periode 27 November sampai 3 Desember 2023, yakni sebanyak 80 kasus positif Covid-19 yang tercatat di DKI Jakarta.

Sementara, periode 2 hingga 8 Oktober 2023, kasus positif Covid-19 di Jakarta tercatat sebanyak 34. Periode satu minggu setelahnya, kasus positif Covid-19 berkurang menjadi 24 kasus. Kemudian kembali mengalami lonjakan hampir dua kali lipat di periode 16 sampai 22 Oktober, yakni 44 kasus positif Covid-19 di Jakarta.

Ngabila mengatakan, setelahnya kasus positif Covid-19 di Jakarta cenderung landai. Sebab di periode pertengahan Oktober hingga awal November itu, Dinkes DKI hanya mencatat kasus positif Covid-19 sebanyak 45. 

Kasus Covid-19 di Jakarta kembali turun menjadi hanya 40 kasus di minggu kedua November. Selanjutnya, ucap Ngabila, naik menjadi 51 kasus positif Covid-19 di Jakarta pada periode 13 hingga 19 November. Di minggu ketiga November, kasus Covid-19 kembali naik mencapai 62 kasus positif di Jakarta.

Tren mingguan itu, kata Ngabila, masih tergolong aman dan terkendali. "Covid-19 sudah endemi di Indonesia sejak Juni 2023," ujarnya.

Ia mengimbau agar masyarakat selalu menjaga kesehatan dan menerapkan pola hidup bersih serta sehat. Menurut dia, terjadinya kenaikan kasus Covid-19 ini disebabkan peralihan musim dari kemarau ke hujan, sehingga imunitas manusia cenderung menurun.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus