Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Polisi Spanyol Gunakan 169 Unit Mobil Elektrifikasi BMW

Sebagian mobil BMW yang dikirim adalah kendaraan berbasis listrik dan hybrid plug-in, hybrid ringan dengan sistem 48 volt.

26 November 2022 | 11.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - BMW mengirimkan 169 unit mobil listrik ke Polisi Spanyol. Produsen otomotif ini mengirimkan mobil listrik ke Madrid setelah Polisi Spanyol memesan dan memperbarui sebagian armada kendaraannya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Polisi Spanyol menerima pengiriman model BMW i3, BMW 225xe Active Tourer, BMW 220i Active Tourer, BMW 530i, dan BMW X5 xDrive30d. Ini merupakan kesepakatan produsen Jerman tersebut dengan pihak berwenang Spanyol. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sekitar sepertiga kendaran yang dikirim adalah kendaraan berbasis listrik dan plug-in hybrid. Sedangkan sisanya adalah mobil hybrid ringan dengan sistem 48 volt.

Kendaraan ini nantinya akan digunakan untuk berbagai fungsi. Seperti model all-electric akan digunakan di Central Madrid, sedangkan X5s ini bisa dilengkapi dengan sejumlah aksesoris seperti sekop salju, winch, tali traksi dan pengait akan digunakan di pinggiran Madrid.

Mobil-mobil ini nantinya akan diserahkan kepada Polisi Madrid selama upacara bersama wali kota Madrid José Luis Martínez-Almeida, ketua eksekutif Grup BMW Spanyol dan Portugal Manuel Terroba, dan direktur umum Polisi Kota, Pablo Enrique Rodríguez Pérez.

BMW telah digunakan oleh sejumlah kepolisian di seluruh dunia sejak mulai diperkenalkan. Termasuk polisi di Austria, Rumania, Italia dan Amerika Serikat serta Departemen Kepolisian Los Angeles.

KHOLIS KURNIA WATI | CARSCOOPS

Baca juga: 
PM Malaysia Anwar Ibrahim Pakai BMW Seri 7 untuk Kampanye

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.com

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus