Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Sidak Kelurahan Penjaringan, Heru Budi: Pelayanan Publik Harus Berorientasi pada Kepuasan Masyarakat

Usai sidak di Kantor Kelurahan Penjaringan, Heru Budi meninjau sistem saringan sampah pintu air Sisi Selatan Waduk Pluit.

30 Desember 2022 | 14.41 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Kantor Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara, hari Ini. Sidak ini bertujuan meninjau layanan PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) dan Dukcapil (Kependudukan dan Pencatatan Sipil).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Saya akan terus memeriksa dan memastikan kinerja, efektivitas, dan efisiensi di Kelurahan maupun Kecamatan pada semua wilayah, sebagai ujung tombak pelayanan publik Pemprov DKI Jakarta,” kata Heru dalam keterangan tertulis, Jumat, 30 Desember 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ia mengatakan pelayanan publik yang prima harus berorientasi pada kepuasan masyarakat di seluruh wilayah Jakarta.

“Saya berharap terus tingkatkan kualitas pelayanan, hadirkan pula inovasi dan kreativitas dalam pelayanan publik yang prima, yang tentunya harus berorientasi pada kepuasan masyarakat di seluruh wilayah Jakarta," ujarnya.

Menurutnya, kelurahan merupakan ujung tombak atau garda terdepan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Daerah dalam melaksanakan pelayanan publik kepada masyarakat.

Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus berkomitmen melakukan optimalisasi pelayanan publik yang mengedepankan profesionalisme kerja dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih.

Petugas pelayanan Dukcapil, Fahita (25 tahun) menyampaikan warga sekitar datang ke Kelurahan Penjaringan untuk mendapatkan pelayanan urusan Dukcapil, seperti kepindahan domisili, pembuatan KTP baru atau hilang dan rusak, serta pembuatan Akte Kelahiran yang dewasa maupun baru lahir.

“Pelayanan yang diberikan selalu diupayakan secara cepat, tepat dan akurat, sehingga warga merasa puas,” kata dia.

Fahita mengatakan, tantangan dalam bekerja biasanya terjadi saat ada kendala maintenance sistem layanan Dukcapil atau permasalahan jaringan internet, sehingga membutuhkan waktu proses yang lebih lama dari standar.

Kepala Unit PTSP Kelurahan Penjaringan Muhammad Budiman berharap sarana dan prasarana di Kantor Lurah Penjaringan dapat ditingkatkan. Ihwal optimalisasi digitalisasi layanan publik, petugas pelayanan Kelurahan Penjaringan terus berupaya melakukan sosialisasi dan pendampingan kepada masyarakat sekitar.

Usai melakukan sidak di Kantor Lurah Penjaringan, Heru Budi bersama Camat Penjaringan Devika meninjau sistem saringan sampah pintu air Sisi Selatan Waduk Pluit. Ia memastikan saringan sampah dapat berfungsi dengan baik dan bermanfaat untuk menjaga pompa-pompa pengendalian banjir yang dioperasikan oleh Dinas SDA DKI Jakarta.

Baca juga:

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus