Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Tips Mengatasi Noda Keringat dan Deodoran pada Ketiak Pakaian

Keringat bercampur deodoran kerap meninggalkan noda di bagian ketiak pakaian. Simak lima cara mengatasinya.

3 November 2019 | 07.10 WIB

Ilustrasi mencuci pakaian (Pixabay.com)
Perbesar
Ilustrasi mencuci pakaian (Pixabay.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pakaian berwarna lembut, baik kaus atau kemeja, sering kali berwarna kuning atau gelap di bagian ketiaknya. Noda tersebut paling sering disebabkan oleh kombinasi garam dalam keringat, apa yang Anda makan, dan jenis deodoran yang Anda gunakan. Ingin tahu apa yang harus Anda lakukan?

1. Pakai baju setelah deodoran kering

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mencegah terbentuknya noda di bagian ketiak. Salah satu caranya, jangan langsung berpakaian setelah memakai deodoran, tunggu beberapa menit sampai kering. Membiarkan deodoran Anda kering terlebih dahulu akan membantu mencegah deodoran dan uap air terserap di baju.

Lalu, jika Anda sudah keluar rumah dan mulai berkeringat, pergilah ke kamar kecil, ambil tisu dan usapkan di ketiak yang basah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

2. Hapus noda keringat segera

Jangan biarkan bekas deodoran dan keringat menempel terlalu lama pada pakaian. Pakar pakaian Steve Boorstein alias The Clothing Doctor menyarankan Anda segera mencucinya. Noda pakaian itu cenderung bertahan lama, jadi gunakan produk pembersih segera.

Anda juga bisa membuat larutan sendiri. Gunakan sabun atau deterjen mencuci piring, satu takaran air untuk empat takaran sabun cuci piring. Masukkan larutan ke dalam botol semprot dan semprotkan sedikit pada bagian ketiak kaus yang bisa dicuci. Gunakan sikat gigi untuk menggosok area dengan lembut untuk memecah noda. Biarkan selama beberapa menit. Kemudian cuci sesuai dengan instruksi label.

3. Rendam dengan cuka

Salah satu cara terbaik untuk menghilangkan noda deodoran merendamnya dalam cuka putih. Biarkan barang tersebut berendam selama 45 hingga 60 menit, dan kemudian sikat dengan lembut noda dengan kain bertekstur atau sikat gigi bekas. Cuci baju seperti biasa, menggunakan air panas. Ini adalah solusi ideal untuk pakaian putih dan berwarna-warni.

4. Pakai soda kue

Sama seperti cuka, soda kue atau baking soda adalah agen pembersih yang luar biasa untuk berbagai barang, termasuk pakaian yang memiliki noda bekas deodoran. Campurkan tiga takaran soda kue dengan satu takaran air untuk membentuk pasta, lalu gosokkan campuran langsung ke noda. Biarkan pakaian satu hingga dua jam, lalu cuci secara normal, menggunakan air panas.

5. Bersihkan dengan aspirin

Siapa sangka obat ini juga bisa mengatasi noda deodorant pada pakaian Anda? Hancurkan empat hingga lima tablet aspirin, lalu campur bubuk dengan sedikit air untuk membuat pasta. Oleskan ini ke noda (seperti yang Anda lakukan dengan baking soda) dan cuci pakaian seperti biasa. Tapi hati-hati, metode ini sangat ideal untuk pakaian putih, tetapi dapat merusak warna pakaian gelap.

REAL SIMPLE | WHO WHAT WEAR

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus