Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Saat ini modus pencurian data maupun penipuan banyak terjadi saat melakukan transaksi keuangan digital. Salah satu bentuk modus penipuan tersebut hadir dalam bentuk SMS penipuan. Modul penipuan tersebut dikenal sebagai phishing, yakni percobaan untuk mendapatkan informasi krusial, seperti misalnya melalui kata sandi.
Modus tersebut biasa dilakukan penipu yang menyamar sebagai petugas suatu perusahaan. Untuk itu, Google meluncurkan fitur baru untuk melindungi pengguna dari SMS mencurigakan. Fitur yang dirilis oleh Google merupakan fitur berbasis AI.
Selain mendeteksi pesan mencurigakan, Google juga meluncurkan beberapa fitur lain yang ditujukan untuk memberikan keamanan bagi para penggunanya. Dilansir dari situs resminya, berikut fitur-fitur yang diluncurkan Google tersebut.
1. Fitur Peringatan Waktu Nyata pada SMS Mencurigakan
Google Messages kini menggunakan AI untuk menandai pola teks percakapan dari SMS yang umumnya dapat dikaitkan dengan penipuan. Dengan demikian, maka penerima SMS dapat mengidentifikasi pesan yang tampak aman, namun dapat berpotensi membahayakan sewaktu-waktu.
Google Messages yang merupakan aplikasi penerima SMS oleh Google dapat mencurigai adanya penipuan untuk melindungi pengguna. Jika Google Message mencurigai adanya penipuan, pengguna dapat menerima peringatan waktu nyata sehingga pengguna tersebut dapat langsung memblokir dan melaporkan SMS tersebut.
2. Fitur Menemukan Lokasi Teman dan Keluarga
Untuk mendukung keamanan dan ketenangan pikiran, Google merilis fitur yang dapat membagikan lokasi pengguna dengan kontak terpercaya di Temukan Perangkat Saya, salah satu fitur unggulan Google. Di aplikasi yang sama, pengguna dapat menemukan perangkat yang hilang. Pengguna dapat mengoordinasikan pertemuan dengan teman atau memastikan bahwa anggota keluarga maupun teman sampai di lokasi tertentu dengan selamat.
Fitur tersebut membagikan lokasi langsung dan menampilkan lokasi teman di tampilan peta, apapun ponsel maupun tablet yang digunakan pengguna maupun teman. Data lokasi disimpan dengan aman dan dapat memutuskan siapa saja pihak yang diperbolehkan melihat lokasi. Selain itu, Google juga dapat mengatur berapa lama fitur tersebut dapat membagikan lokasi dengan memberikan pengingat rutin tentang orang yang diajak berbagi.
3. Fitur Aplikasi Permainan
Google juga meluncurkan fitur agar pengguna dapat bermain saat parkir dengan lebih banyak aplikasi permainan yang tersedia di Android. Fitur permainan yang disediakan Google terdiri dari permainan teka-teki cepat atau balapan yang mengacu adrenalin.
Pengguna dapat menggunakan layar mobil saat parkir untuk memainkan permainan, seperti Farm Heroes Saga, Candy Crush Soda Saga, Angry Birds 2, hingga Beach Buggy Racing. Pengguna hanya cukup mengunduh permainan ke perangkat seluler untuk mengaksesnya di Android Auto saat menunggu di mobil.
4. Fitur Pemberitahuan Waktu Penawaran Belanja
Salah satu fitur baru yang diluncurkan Google adalah pemberitahuan waktu untuk melihat penawaran belanja. Pengguna dapat hemat waktu dan belanja lebih cerdas secara daring dengan akses wawasan belanja dan alat yang membantu di Chrome Android.
Pengguna dapat memeriksa riwayat harga suatu produk, melacak penurunan harga, atau membandingkan besaran harga di seluruh web. Pengguna dapat terbantu untuk membeli barang pada waktu yang tepat saat mendapat harga termurah. Fitur tersebut berada di bilah alamat Chrome dengan nama pemberitahuan harga rendah.
Ilona Esterina Piri berkontribusi dalam penulisan artikel ini.
Pilihan Editor: Google Play Kini Dukung Pembayaran dengan QRIS
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini