Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - HP Indonesia dan co-working space lokal Conclave Wijaya mengumumkan kerja sama meluncurkan HP Experience Corner. Kolaborasi tersebut bertujuan menciptakan lingkungan yang mendukung anggota Conclave dan masyarakat umum untuk dapat menikmati inovasi dan solusi terbatu HP untuk mengakselerasi transformasi digital.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca juga: HP Luncurkan 4 Seri Printer Ink Tank
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Anak milenial sekarang ini memang biasanya kerjanya enggak mau ke kantornya, bisa di mana saja dan kapan saja. Karena itu, kami bekerja sama dengan Conclave, yang punya misi sama," ujar Managing Director HP Indonesia David Tan, di Conclave Co-working Space Wijaya, Jakarta Selatan, Kamis, 24 Januari 2019.
HP Experience Corner di Conclave akan menghadirkan serangkaian produk dan solusi HP yang menyasar start-up dan usaha kecil menengah (UKM), seperti desktop, notebook, PC all-in-one (AIO), printer, printer multifungsi, serta printer kantor format besar HP Design Jet.
Di Indonesia, co-working space terus tumbuh pada 2018. Terdapat 220 co-working space yang tersebar di 27 kota. Konsumen tanah air lebih memilih co-working space sebagai tempat kerja karena alasan kenyamanan. Selain itu, juga terbuka peluang untuk memperluas koneksi dengan rekan kerja baru dan adanya kesempatan untuk berkolaborasi.
"Start-up dan UKM terus berevolusi untuk megambil kesempatan kerja, meningkatkan produktivitas, melindungi dari potensi ancaman keamanan," kata David. "HP memahami ini dan mencoba berinovasi untuk membantu UKM dengan solusi kami."
Co-founder Conclave Akbar Brojosaputro dan Managing Director HP Indonesia David Tan saat mepresentasikan kerja samanya di Co-working Space Conclave Wijaya, Jakarta Selatan, Kamis, 24 Januari 2019. TEMPO/Khory
Co-working space telah menjangkau bukan hanya kalangan freelancer, start-up atau perusahaan kecil. Pandangan terhadap fungsi co-working space telah berubah drastis. Laporan terkini menunjukkan bahwa ada pergeseran di mana perusahaan besar banyak yang menggunakan co-working space sebagai laboratorium riset, pusat inovasi bahkan kantor cabang.
"Kami melihat banyak sekali hal-hal yang sejalan dalam kolaborasi ini. Lebih ke dari sisi kolaborsinya, kita melihat selama ini belum ada kolaborasi antara co-working space dan enterprice seperti HP," kata Co-founder Conclave Akbar Brojosaputro.
Sebagian besar produk yang tersedia di HP Experience Corner mengedepankan unsur kolaborasi, keamanan, dan produktivitas. Konsumen dapat memakai HP EliteOne 1000 G2 All-in-one, HP ENVY x360, HP Ink Tank Wireless 415, dan HP PageWide Managed Color Flow MFP E77660z.
Semua penggunaan perangkat dan percetakan yang ditawarkan HP Experience Corner tidak dipungut biaya bagi anggota Conclave dan tersedia selama 24 jam penuh. Masyarakat umum atau non-anggota Conclave dapat menggunakan HP Experience Corner yang tersedia setiap hari mulai dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore dengan mendaftar untuk penggunaan co-working space tersebut selama satu hari dan membayar Rp 100 ribu.
Simak artikel menarik lainnya seputar HP Experience Corner Conclave hanya di kanal Tekno Tempo.co.