Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Pindad Siap Produksi Massal Motor untuk Kendaraan Listrik

saat ini motor listrik buatan Pindad sudah digunakan untuk sepeda motor listrik produksi Indonesia, Gesits.

12 Juli 2019 | 22.57 WIB

Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan uji coba terhadap sepeda motor listrik Garansindo Electric Scooters ITS atau Gesits buatan mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) di Istana Merdeka, Jakarta, 7 November 2018. Jokowi mengendarai sepeda motor listrik ini dengan perlahan dari Istana Merdeka menuju Istana Negara dan kembali lagi ke Istana Merdeka. Tempo/Friski Riana
Perbesar
Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan uji coba terhadap sepeda motor listrik Garansindo Electric Scooters ITS atau Gesits buatan mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) di Istana Merdeka, Jakarta, 7 November 2018. Jokowi mengendarai sepeda motor listrik ini dengan perlahan dari Istana Merdeka menuju Istana Negara dan kembali lagi ke Istana Merdeka. Tempo/Friski Riana

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Bandung—Direktur Bisnis Produksi Industrial PT Pindad, Heri Heriswan mengatakan, Pindad siap memproduksi motor penggerak untuk kendaraan listrik. “Kita sudah siap. Tinggal produksi massal saja,” kata dia di Bandung, Jumat, 12 Juli 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Heri mengatakan, saat ini motor listrik buatan Pindad sudah digunakan untuk sepeda motor listrik produksi Indonesia, Gesits. “Pindad kebagian motor listriknya,” kata dia.

Selama ini, tutur Heri, Pindad tidak pernah membatasi diri untuk memasok motor listrik satu merek kendaraan listrik saja. “Kami tidak ingin hanya untuk motor listrik saja, tapi semua, termasuk mobil listrik akan kita garap. Segmen kami tidak hanya satu merek, tapi bisa untuk berbagai merek,” kata dia.

Menurut Heri, penggunaan motor listrik dalam skala besar diharapkan bisa menekan biaya produksinya sehingga harganya bisa ditekan lebih murah. “Prinsipnya apabila kita membuka pasar semakin banyak, nanti harga pokok produksi semakin murah, jadi kami tidak mengkhususkan diri untuk Motor Gesits saja supaya volume produksinya banyak,” ujarnya.

Adapun kapasitas produksi motor penggerak listrik untuk kendaraan listrik Pindad bisa menembus ribuan unit setahun. “Kapasitas produksi kami cukup besar, bisa mencapai 12 ribu unit per tahun. Tinggal berapa kilowatt yang diperlukan,” Heri menambahkan.

Sebelumnya, Direktur Utama PT Pindad Abaraham Mose mengatakan, Pindad memasok motor listrik untuk kendaraan listrik roda dua Gesits yang sempat dijajal Presiden Joko Widodo. “Dalam produksi motor Gesitss untuk mensupport mereka di motor listriknya,” kata dia di sesi wawancara khusus dengan Tempo, Jumat, 26 April 2019.

Abraham mengatakan, motor listrik untuk Gesits merupakan produk dari lini industri Pindad. “Pindad fokus di pengembangan motor listrik karena kita punya kemampuan itu, fasilitas itu, dan ini sudah berjalan,” kata dia.

Baca juga: Motor Listrik Gesits Model Baterai Swap Dijual 2019, Ini Harganya

Motor listrik buatan Pindad juga sudah dicoba untuk mobil listrik. “Kita juga sudah berhasil membuat mobil listrik dengan menggunakan motor listrik dari Pindad,” kata Abraham.

Abraham mengatakan, Pindad saat ini juga sudah menerima pesanan motor listrik dari produsen motor Gesits. “Kita memproduksi kurang lebih 9 ribu motor listrik untuk mendukung dari motor Gesits,” kata dia.

AHMAD FIKRI

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus