Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Jenis Pekerjaan Sampingan dan Menghasilkan Uang, Bisa Dicoba

Ada banyak bidang yang bisa dijadikan pekerjaan sampingan dan menghasilkan uang, asalkan Anda punya keterampilan khusus.

17 Maret 2021 | 12.35 WIB

Ilustrasi memasak. Unsplash.com/Jason Briscoe
Perbesar
Ilustrasi memasak. Unsplash.com/Jason Briscoe

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ada banyak cara untuk mulai menghasilkan uang dengan cepat lewat pekerjaan sampingan dan banyak di antaranya berpotensi dibangun menjadi karir, bahkan bisnis yang sukses. Apa pun yang dilakukan saat ini, internet telah sepenuhnya mengubah cara orang bekerja dan untungnya telah membuat segalanya jauh lebih fleksibel daripada sebelumnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dengan karir dan pekerjaan sampingan ada di ujung jari, tidak pernah ada waktu yang lebih baik untuk mulai menghasilkan pendapatan tambahan. Influencive menyebut hal pertama yang harus dilakukan adalah memahami apa keahlian unik Anda kemudian mencoba dan menemukan cara agar dapat menghasilkan uang dari pekerjaan sampingan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perbaikan rumah
Jika memiliki beberapa keterampilan seperti memperbaiki barang atau memotong rumput, itu sangat dibutuhkan. Informasi tentang peluang pekerjaan ini dapat ditemukan melalui media sosial atau tawarkan jasa ke orang-orang terdekat lebih dulu.

Berdagang di e-commerce
Apa pun yang dibutuhkan dapat ditemukan melalui e-commerce. Begitu pula sebaliknya, Anda dapat menjual apapun di toko online dan ini adalah cara yang bagus untuk menghasilkan uang ekstra.

Menjadi asisten virtual
Bisnis dan wirausahawan selalu memerlukan pekerja yang baik, tetapi biasanya tidak terjangkau untuk mempekerjakan staf penuh waktu. Jika Anda ahli dalam membantu dan melakukan tugas jenis admin, mulailah karir sebagai asisten virtual. Anda dapat bekerja dari rumah dan sekaligus membantu orang.

Menjual kerajinan tangan
Jika ahli dalam kerajinan dan membuat barang-barang unik, mengapa tidak mencoba menjualnya? Etsy adalah platform hebat bagi yang kreatif untuk menjual produk mereka dan menghasilkan uang tambahan.

Menjadi mitra aplikasi ride-sharing
Sebagian besar orang tahu tentang aplikasi ride-sharing dan lonjakan layanan transportasi online. Di Indonesia, Gojek dan Grab adalah cara bagus untuk mendapatkan penghasilan tambahan sekaligus fleksibel untuk menyesuaikan diri dengan pekerjaan atau jadwal belajar.

Sewakan kamar atau rumah
Anda punya rumah dengan beberapa kamar. Alih-alih mencari rekan tinggal untuk jangka panjang, mengapa tidak menyewakannya dengan tarif harian di Airbnb dan dapatkan uang tambahan? Anda perlu melengkapi ruangan tetapi kemungkinan bisa mendapatkan keuntungan dua kali lipat dari penyewa jangka panjang. Ini juga cara bagus untuk bertemu banyak orang baru.

Buka kelas tutor lewat Zoom dan Skype
Kita telah melihat secara langsung peralihan kegiatan ke konferensi video belakangan ini dan sekarang layanan bimbingan online menjadi tren. Kelas online tidak hanya membuat prosesnya lebih mudah tetapi Anda dapat membawa keterampilan ke seluruh dunia, bukan hanya ke lingkungan sekitar. Apalagi Zoom dan Skype gratis digunakan.

Blogging
Jika Anda penulis yang produktif, blog adalah cara untuk menghasilkan uang sampingan. Anda dapat menggunakan blog untuk menjual iklan atau bahkan produk sendiri atau menggunakan penawaran afiliasi. Blog adalah cara yang lebih lambat untuk menghasilkan uang tetapi memiliki nilai nyata dalam jangka panjang.

Bikin podcast
Podcasting disebut sebagai bentuk blog baru dan jika memahami area tertentu, pendekatan ini adalah cara yang ampuh untuk menciptakan kehadiran online. Saat podcast sudah aktif dan berjalan, Anda dapat menjual iklan atau bahkan menawarkan hal-hal seperti buku dan produk.

Mulai bisnis kuliner
Apakah Anda memiliki keterampilan di dapur? Mengapa tidak menjadi koki pribadi dan memasak untuk orang lain. Selain itu, kuliner adalah area bisnis paling universal. Selain makanan yang populer di media sosial, ada banyak konsep bisnis katering rumahan yang meningkat cukup pesat, cocok buat pekerjaan sampingan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus