Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Puncak Arus Balik Lebaran 2025, Daop 6 Yogyakarta Berangkatkan 31.780 Penumpang Kereta

Pada masa arus balik Angkutan Lebaran, per harinya KAI Daop 6 Yogyakarta mengoperasikan total 37 perjalanan kereta api jarak jauh.

6 April 2025 | 20.43 WIB

Ornamen bernuansa Ramadan dan Lebaran 2025 menghiasi Stasiun Tugu Yogyakarta. Dok. KAI
Perbesar
Ornamen bernuansa Ramadan dan Lebaran 2025 menghiasi Stasiun Tugu Yogyakarta. Dok. KAI

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, SoloArus balik penumpang kereta api (KA) Angkutan Lebaran 2025 di Daerah Operasi (Daop) 6 Yogyakarta mencapai puncaknya pada Minggu, 6 April 2025. PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatat hari ini memberangkatkan 31.780 pelanggan. Adapun untuk kedatangan juga masih ramai dengan jumlah kedatangan sebanyak 30.487  pelanggan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Manajer Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Feni Novida Saragih mengemukakan secara kumulatif hingga hari ke-16 Angkutan Lebaran ini, Daop 6 Yogyakarta telah memberangkatkan sebanyak 404.300 pelanggan. Sedangkan untuk kumulatif kedatangan, Daop 6 Yogyakarta sudah menerima kedatangan sebanyak 432.375 pelanggan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Untuk pantauan penjualan tiket KA Lebaran, hingga 6 April 2025, penjualan tiket KA Lebaran di Daop 6 Yogyakarta secara total telah terjual 431.431 tiket atau 95 persen dari total kapasitas yang disediakan yakni sebanyak 453.862 tiket," ujar Feni kepada wartawan. 

Tercatat untuk hari ini tiga stasiun dengan pemberangkatan terbanyak di Daop 6 Yogyakarta yakni Stasiun Tugu Yogyakarta sebanyak 12.218 pelanggan, Stasiun Solo Balapan sebanyak 8.871 pelanggan, dan Stasiun Lempuyangan sebanyak 6.072 pelanggan. 

Sementara untuk kedatangan, Stasiun Yogyakarta menerima kedatangan sebanyak 12.762 pelanggan, Stasiun Solo Balapan sebanyak 8.172 pelanggan, dan Stasiun Lempuyangan sebanyak 7.984 pelanggan. “Kami mengimbau kepada para pelanggan yang belum memesan tiket untuk arus balik untuk segera memesan tiket," kata dia.

Ia menjelaskan pemesanan tiket secara daring dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI atau website kai.id maupun chanel penjualan tiket yang bermitra dengan KAI. 

Pada masa arus balik Angkutan Lebaran, per harinya KAI Daop 6 Yogyakarta mengoperasikan total 37 perjalanan kereta api jarak jauh. Per 30 Maret 2025 KAI Daop 6 menambah telah menambah satu KA Tambahan lagi yakni relasi Yogyakarta-Gambir sehingga KA Tambahan Lebaran keberangkatan awal Daop 6 menjadi 12 KA. 

Selain itu, KAI Daop 6 juga menambah stamformasi atau kereta pada rangkaian KA-KA Tambahan relasi Yogyakarta-Gambir untuk menambah kapasitas. "Kini, dengan total kapasitas mencapai 453.862 kursi selama masa Angkutan Lebaran, KAI berupaya menghadirkan layanan transportasi yang andal, nyaman, dan tepat waktu bagi seluruh pelanggan," tuturnya. 

 

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus