Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Resmikan Outlet di Palembang, Kaesang Pangarep Jamu Gubernur Alex

Gerai pisang kepok milik Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo, diresmikan oleh Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin.

3 Maret 2018 | 21.01 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Salah satu gerai Sang Pisang milik Kaesang Pangarep, putra Presiden Joko Widodo di ITC Kuningan, Jakarta, 27 Februari 2018. Bisnis pisang nugget milik Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo memasuki bulan ketiga sejak diresmikan awal Desember 2017 lalu. Saat ini, Sang Pisang telah memiliki empat gerai khusus di wilayah Jakarta. TEMPO/Fajar Pebrianto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Palembang - Sang Pisang, gerai pisang kepok milik Kaesang Pangarep—putra bungsu Presiden Joko Widodo—diresmikan oleh Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin. Kaesang juga sempat menjamu Alex dan beberapa undangan lain. Kehadiran Sang Pisang, menurut Alex, harus memotivasi anak muda Palembang agar lebih kreatif melihat peluang dan pasar. "Anak muda itu harus kreatif menciptakan peluang," kata Alex, Sabtu, 3 Maret 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Grand opening outlet yang berlokasi di kawasan Jalan Ki Ronggo Wirosantiko itu dilakukan langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin didampingi sang istri, Eliza Alex. Terlihat ratusan pengunjung antre untuk mencicipi pisang kreasi anak muda tersebut, bahkan di lokasi di depan Kambang Iwak Kecik, seberang Masjid Taqwa, tampak lalu lintas yang macet beberapa saat. Menurut Alex, Kaesang mampu secara jeli melihat peluang dan pasar. "Usaha seperti ini patut diapresiasi karena bisa ciptakan lapangan kerja," ujarnya. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sebelum meresmikan langsung, Alex Noerdin dan istri tampak dijamu oleh Kaesang di ruang khusus selama kurang-lebih setengah jam. Selanjutnya, Gubernur Alex Noerdin bersama Kaesang yang hari itu mengenakan kaus berwarna biru tosca pun langsung memotong pita. Kemudian Alex Noerdin melihat langsung Kaesang mengolah pisang dengan aneka topping yang menggugah selera.

Menurut Kaesang Pangarep, outlet Sang Pisang di Palembang ini merupakan cabang ke-8 di Indonesia. Di Palembang kuliner anak bungsu Presiden ini bermitra dengan Musi Mania Cafe milik Wawi Susanto. Penganan berbahan dasar pisang itu dibanderol Rp 20-25 ribu per paket. Makanan kekinian berbahan dasar pisang ini diolah sedemikian rupa menyerupai pisang nugget. Di bagian atasnya pisang ini dilumuri aneka topping seperti keju, cokelat, green tea, blueberry, avocado, vanila, dan masih banyak lagi yang lainnya. "Target kami hingga bisa membuka gerai di seluruh daerah," katanya.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus