Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Survei BI Ungkap Keyakinan Konsumen pada Februari 2025 Menurun

Survei terkini BI paparkan Indeks Keyakinan Konsumen Februari 2025 menurun dibanding bulan sebelumnya.

12 Maret 2025 | 10.31 WIB

Logo atau ilustrasi Bank Indonesia. TEMPO/Imam Sukamto
Perbesar
Logo atau ilustrasi Bank Indonesia. TEMPO/Imam Sukamto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Survei terkini Bank Indonesia (BI) mencatat keyakinan konsumen pada Februari 2025 menurun. Hasil pengamatan BI yang dipublikasi Selasa, 11 Maret 2025 memaparkan Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) periode tersebut berada dalam level 126,4, atau sedikit lebih rendah dari IKK pada bulan sebelumnya yang sebesar 127,2.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Selain itu Indeks ekspektasi konsumen atau IEK bulan ini juga menurun dibandingkan dengan indeks pada bulan sebelumnya. IEK merupakan ekspektasi konsumen terhadap kondisi ekonomi enam bulan ke depan. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

“IEK tetap berada pada level optimistis sebesar 138,7, meski lebih rendah dibandingkan dengan indeks bulan sebelumnya sebesar 140,8,” ucap kepala Departemen Komunikasi BI Ramdan Denny Prakoso lewat pernyataan resmi, Selasa, 11 Maret 2025.

Survei ini, kata Ramdan,mencerminkan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi masih tetap kuat. Keyakinan konsumen yang tetap optimistis pada Februari 2025 bersumber dari peningkatan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini dan tetap kuatnya keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi ke depan. 

Sementara itu persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini meningkat. Tercermin dari angka IKE atau Indeks Kondisi Ekonomi saat ini sebesar 114,2, lebih tinggi dibandingkan dengan bulan sebelumnya yakni 113,5.

Berdasarkan kategori pengeluaran responden, keyakinan konsumen pada Februari 2025 tetap optimistis untuk seluruh kategori. Dengan IKK tertinggi tercatat pada responden pengeluaran di atas Rp 5 juta (129,0), diikuti oleh pengeluaran Rp 4,1-5 juta (128,8) dan Rp 3,1-4 juta (126,0). 

Meski demikian BI mencatat perkembangan optimisme tersebut sedikit menurun dibandingkan kondisi bulan sebelumnya untuk seluruh kelompok pengeluaran. Kecuali pada kelompok pengeluaran Rp 3,1-4 juta yang masih menunjukkan peningkatan.

Berdasarkan usia, IKK juga tetap di level optimis pada seluruh kelompok usia. IKK tertinggi tercatat pada responden usia 20-30 tahun (131,4), 31-40 tahun (127,9), dan 41-50 tahun (126,8). Kelompok usia 31-40 tahun dan usia 41-50 tahun mengalami peningkatan optimisme dibandingkan periode sebelumnya, sedangkan kelompok usia lainnya turun. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus