Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

5 Tips Memilih Steamer Pakaian yang Tepat

Bagi Anda yang sedang memilih-milih steamer pakaian selain harga setidaknya ada lima hal yang mesti diperhatikan.

16 Maret 2018 | 13.59 WIB

Sehabis mencuci pakaian, Anda perlu menyetrika atau merapikannya dengan garment steamer. (Foto: Dok. tabloidbintang.com)
Perbesar
Sehabis mencuci pakaian, Anda perlu menyetrika atau merapikannya dengan garment steamer. (Foto: Dok. tabloidbintang.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Saat menghadiri undangan acara formal maupun kasual, Anda perlu memperhatikan penampilan. Pilihan pakaian formal atau kasual yang dikenakan harus tetap terlihat bersih dan rapi. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Untuk itu, setelah mencuci pakaian, Anda perlu menyetrika atau merapikannya dengan garment steamer atau penguap pakaian. Bagi Anda yang sedang memilih-milih garment steamer, selain harga setidaknya ada lima hal yang mesti diperhatikan. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berikut 5 tips untuk memilih garment steamer yang berkualitas baik. 

1. Variasi level uap. Penting bagi Anda untuk bisa mengatur dan menentukan tingkat uap yang dihasilkan garment steamer. Level panas uap terkait erat dengan jenis kain yang akan Anda rapikan. Setiap jenis kain membutuhkan level panas uap yang berbeda.

2. Ukuran kepala steamer. Dengan pelat berukuran besar namun ringan, Anda bisa merapikan baju lebih cepat. Ini menghemat tenaga dan waktu sehingga lebih efisien.

3. Perhatikan nozel dan tangki airnya, apakah mudah untuk dilepas dan dipasang? Perhatikan pula ukurannya apakah besar sekaligus transparan sehingga lebih mudah bagi Anda untuk mengawasi stok air yang tersisa di dalam tabung.

4. Perhatikan pula tiangnya. Steamer dengan tiang yang dapat disesuaikan dengan ukuran gaun atau pakain yang hendak dirapikan tentu membuat pekerjaan Anda lebih mudah.

5. Lebih bagus jika steamer tersebut dilengkapi dengan sarung tangan yang membuat Anda aman selama merapikan busana. Steamer identik dengan listrik, air, dan uap panas. Sarung tangan mengecilkan risiko Anda untuk mengalami kontak langsung dengan ketiganya.

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
Ā© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus