Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pembawa acara Deddy Corbuzier adalah salah seorang publik figur yang sangat memperhatikan pola makan. Sejak 10 tahun yang lalu, ia memang menerapkan diet ketat demi membentuk badan yang ideal. Sudah banyak orang yang tahu bahwa pria yang juga pernah dengan profesi pesulap dan presenter ini menerapkan Obsessive Corbuzier's Diet alias OCD. Program OCD adalah pola makan yang membebaskan seseorang makan apapun selama periode waktu tertentu, selebihnya ia akan berpuasa.
“Jadi saya makan sehari tiga jam itu bebas makan apa saja dan selebihnya 21 jam diet,” katanya saat ditemui di Jakarta pada Rabu, 26 Februari 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain OCD, Deddy juga mengaku telah menghindari konsumsi gula. Menurutnya, gula telah menjadi faktor utama dari berbagai masalah kesehatan. “Selama ini orang-orang salah karena lemak dianggap berbahaya sehingga konsumsi lemak dikurangi. Padahal lebih bahaya gula,” katanya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut Deddy, gula yang berlebih bisa membuat masalah pada jantung dan menyebabkan diabetes. Sedangkan diabetes sendiri adalah penyakit degeneratif yang tak bisa sembuh. “Itulah sebabnya saya tidak mau konsumsi manis-manis. Boba dan kue juga tidak. Kalau lemak, doyan,” katanya.
Selama 10 tahun menerapkan OCD dan makan serta minuman tanpa gula, Deddy juga mengatakan bahwa dirinya tak pernah cheating atau melonggarkan peraturan makan. Menurutnya, memasukan makanan yang menjadi pantangan justru membuat mulutnya tak nyaman. “Jujur pas makan, mulut saya rasanya tidak enak. Jadi tidak ada keinginan cheating juga,” katanya.
Selain mengatur makan, Deddy Corbuzier punya sederet aktivitas untuk menjaga tubuhnya agar tetap bugar dan sehat, salah satunya adalah latihan angkat beban. "Angkat beban, lebih aman. Kita bisa kontrol beratnya. Kalau capek angkat bisa berhenti (dulu). Saat saya capek saya tahu," ujar dia.
Deddy biasanya melakukan latihan ini di rumah atau di pusat kebugaran sebanyak lima hingga enam kali dalam seminggu. Tak melulu angkat beban, dia juga mengaku rutin melakukan lari, tiga kali dalam seminggu untuk menjaga kebugaran tubuhnya. Deddy akan melewatkan aktivitas ini jika kurang beristirahat dan saat kondisi tubuhnya lelah.
ANTARA | SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA