Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu alasan menghabiskan liburan Natal dan akhir tahun di Eropa adalah pasar Natal. Di mana ada banyak pedangang menjajakan dagangannya menjelang Natal. Beberapa destinasi di Eropa memiliki tradisi pasar Natal yang meriah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pasar Natal dimulai dari Wina pada tahun 1926, ketika Duke Albrecht I mengizinkan pameran 14 hari di bulan Desember. Bagi banyak orang, pasar Natal membangkitkan nostalgia, dengan lampunya yang menyala-nyala, aromanya yang manis, dan suaranya yang ceria mengingatkan pengunjung akan masa Natal lalu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berikut ini beberapa destinasi di Eropa dengan tradisi pasar Natal yang meraih.
1. Berlin
Lebih dari seratus pasar digelar di ibu kota Jerman setiap tahunnya, mulai 28 Oktober 2023 hingga 1 Januari 2024. Ada banyak hal yang bisa dijelajahi. Di Potsdamer Platz, anak-anak dapat belajar di area selucur es dan menaiki kereta luncur besar, di Winter World. Sedangkan di Spandau, gang-gang kota tua ini menjadi semarak dengan pasar yang terbesar.
Sementara pasar yang cantik dan banyak karya seni serta kerajinan ada di WeihnachtsZauber Gendarmenmarkt. Di sini adalah salah satu tempat terbaik untuk mencicipi currywurst tradisional.
2. Budapest
Pasar Natal di ibu kota Hungaria ini dimulai sejak 18 November hingga 1 Januari 2014. Ada dua pasar besar Vorosmarty Square dan Basilica. Vorosmarty Square terletak tepat di jantung kota dan merupakan pasar Natal tertua di Budapest. Di sini, wisatawan akan menemukan banyak kedai makanan, toko kerajinan tangan, dan konser gratis.
Hal yang sama juga bisa ditemui di Basilica. Tapi di Basilica ada proyeksi laser Natal dan arena seluncur es yang mengelilingi pohon Natal yang megah.
3. Krakow
Pasar cantik terbaik di Krakow diadakan di Market Square yang ikonis di kota ini. Dengan pohon besar, hadiah buatan tangan, dan masakan Polandia, ini adalah tempat yang ideal untuk merasakan semangat Natal.
Di Rynek Glowny, wisatawan dapat menikmati aroma kielbasa atau sosis dari kios-kios yang ada. Sedangkan di Renaissance Sukiennice terdapat hiasan lampu berornamen jatuh seperti jangkar art nouveau dari langit-langit berkubah. Di stan yang terang benderang, Anda akan menemukan dekorasi kayu Natal dan hadiah unik lainnya. Pasar Natal di Krakow digelar mulai tanggal 24 November hingga 26 Desember 2023.
4. Praha
Pasar Natal di ibu kota Ceko biasanya berlangsung dari tanggal 2 Desember hingga tanggal 6 Januari 2024. Pemandangan di Alun-Alun Kota Tua Praha pun luar biasa. Di satu sisi, menara kembar Our Lady Before Tyn abad ke-14, di sisi lain, jam astronomi kota abad ke-15 yang terkenal.
Selain pernak-pernik ada banyak makanan yang patut dicoba. Seperti sosis hangat dan berlemak yang baru dipanggang; pancake segar; roti lapis bawang putih dan keju; semuanya diakhiri dengan seteguk svarak, minuman jeruk lokal dengan anggur. Bahkan ada domba, kambing, dan keledai yang tentu mernarik wisatawan cilik.
EXPRESS UK | TIMES TRAVEL UK
Pilihan editor: 5 Alasan Zurich Destinasi Liburan Natal Terbaik di Eropa