Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Nia Ramadhani akhirnya bisa menunjukkan kemampuannya mengupas salak. Ia menunjukkan kemampuannya di depan Jessica Iskandar sambil beradu cepat siapa yang bisa mengupas kulit buah salak terbanyak dalam acara mereka, Ngopi Dara yang tayang pada Minggu, 3 November 2019. Sebelumnya, video Nia yang tak bisa mengupas salak itu viral.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Sebelum dimulai, Jedar sempat menanyakan sebenarnya apa yang ada di pikiran Nia saat pertama kali diminta suaminya, Ardi Bakrie untuk mengupas salak. Ternyata ibu dua anak ini merasa takut salah membuka salak. "Kasar-kasar gitu kan takut tiba-tiba ini salak bukanya dari mana," kata Nia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dari waktu yang sudah ditentukan akhirnya Nia berhasil mengupas 3,5 buah, sedangkan Jedar berhasil membuka 4,5 buah. Walaupun berdasarkan jumlah Jedar yang menang, ibu tiga anak ini tetap mendapatkan apresiasi karena berhasil membuka salak. Berkat keberhasilannya tersebut Nia mendapatkan penghargaan berupa sebuah piala.
"Di sini adalah apresiasi untuk Nia Ramadhani karena setelah viral tidak bisa membuka salak, di Ngopi Dara dia membuktikan dia mampu membuka salak. Piala ini akan diberikan tentunya kepada Nia Ramadhani," kata Jedar, panggilan akrab Jessica.
Perempuan 29 tahun ini merasa pemberian piala kepada dirinya itu adalah hal yang aneh. "Gila gila aneh abis," kata Nia. Jedar pun langsung memberikan selamat kepada Nia atas penghargaannya tersebut. Namun, Nia menolak karena menurutnya ini bukan merupakan suatu pencapaian bagi dirinya. "Enggak usah diselamatin karena ini bukan sesuatu pencapaian," kata Nia.
Jedar juga sempat memperlihatkan video-video yang beredar di sosial media yang ditujukan kepada Nia. Ada seorang pria yang membuat lagu yang terinspirasi dari Nia yang sebelumnya tidak bisa membuka salak. Lagu tersebut diunggah di akun Twitter @DuniaVadly pada Senin, 21 Oktober 2019. "Lagu Untuk Nia Ramadhani ( Kupas Salak )," tulisnya dalam keterangan video tersebut.
Ada juga seorang wanita bernama Marda Desista yang membuat tutorial cara membuka salak di channel Youtubenya. Judul video tersebut 'Tutorial kupas salak unt mbak nia' dan sudah ditonton lebih dari 2 ribu kali.
Setelah melihat video-video tersebut, Nia berterima kasih kepada mereka atas dukungan yang mereka berikan. "Terima kasih ya guys semuanya supportnya yang udah bikin-bikin lagu bikin tutorial, pokoknya bikin segala macem video," kata Nia.
MARVELA