Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan

Bandara di Eropa Ini Melayani Tiga Negara Sekaligus

Bandara ini dibangun di tanah Prancis pada 1946, tetapi sebagian besar dana disediakan oleh Swiss. Simbol kerja sama pasca-Perang Dunia II.

5 Januari 2025 | 17.29 WIB

Image of Tempo
Perbesar
EuroAirport Basel-Mulhouse-Freiburg (Instagram/@euroairport_official)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - EuroAirport Basel-Mulhouse-Freiburg dianggap sebagai gerbang ke tiga negara karena melayani tiga kota di negara yang berbeda. Terletak di titik pertemuan perbatasan Prancis, Swiss, dan Jerman, bandara ini melayani tiga kota yakni Basel (Swiss), Mulhouse (Prancis), dan Freiburg (Jerman).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bandara di Eropa ini sepenuhnya berada di tanah Prancis, namun dikelola oleh Prancis dan Swiss, dengan dewan pengurus yang mencakup anggota dari Jerman. Jadi jika mendarat di bandara ini, pelancong akan menemukan dua bagian, yakni Swiss dan Prancis. Masing-masing dengan pos bea cukai sendiri. Ada juga perlintasan perbatasan di dalam terminal, yang memungkinkan penumpang untuk mengakses kedua negara. Tata letaknya memungkinkan penumpang dapat berpindah di antara kedua negara bagian tanpa harus melewati kontrol perbatasan Prancis.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penumpang akan bertemu dengan polisi Swiss dan Prancis di bandara, yang masing-masing bertanggung jawab atas pemeriksaan keamanan dan bea cukai negaranya. Namun, petugas polisi Prancis memiliki wewenang untuk melakukan pemeriksaan acak di bagian Swiss dan bertanggung jawab atas keamanan bandara secara keseluruhan.

Basel Trinational Eurodistrict

Bandara ini terletak di komune Alsace di Saint-Louis, yang merupakan bagian dari Basel Trinational Eurodistrict, sebuah platform lintas batas yang terdiri dari asosiasi kota dan munisipalitas dari Prancis, Jerman, dan Swiss.

Penumpang dapat dengan mudah bepergian ke kota-kota terdekat dari bandara, dengan yang terdekat adalah Basel, Swiss, yang hanya berjarak 5 mil atau sekitar 8 kilometer. Mulhouse di Prancis berjarak 15,5 mil atau sekitar 25 kilometer ke selatan, sedangkan Freiburg di Jerman terletak 43 mil atau 69 kilometer ke utara.

Ada beberapa pilihan transportasi yang tersedia ke dan dari bandara. Ada layanan bus yang sering menghubungkan bandara ke Basel, Mulhouse, dan kota-kota terdekat. Bandara ini mudah diakses dengan mobil, dan jalan bebas bea cukai sepanjang 1,6 mil atau 2,5 kilometer menghubungkan sisi Swiss bandara dengan Basel.

Jelajah Sekitar Bandara 

Daerah sekitar bandara ini menarik untuk dijelajahi. Tak jauh di sana terdapat Black Forest atau Hutan Hitam yang indah di Jerman. Kawasan ini terkenal sebagai areal hutan negara bagian Baden-Württemberg yang dikelilingi oleh Lembah Rhein dari bagian barat sampai selatan.

Colmar, yang disebut sebagai ibu kota anggur Alsace berjarak 35 mil atau 56 kilometer dari bandara. Kota ini terkenal dengan arsitektur abad pertengahan, kanal-kanal yang indah, dan rumah-rumah kayu berwarna-warni.

Sejarah Bandara

Ide membangun bandara ini dicetuskan pada1930-an, tetapi tertunda karena Perang Dunia II. Akhirnya, pada 1946, proyek tersebut dimulai sebagai simbol kolaborasi pascaperang. Swiss menyediakan sebagian besar pendanaan dan Prancis menawarkan tanah di dekat Mulhouse. Saat ini, bandara ini melayani lebih dari 25 maskapai penerbangan

Bandara internasional berukuran sedang ini juga menawarkan berbagai restoran, pusat perbelanjaan bebas bea, dan layanan lainnya. Penumpang dapat belanja dengan menggunakan mata uang Euro atau Franc Swiss. 

METRO.CO.UK | TIMES OF INDIA

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus