Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Melihat Tradisi Empas Menanga Mual di Desa Akar-akar untuk Sambut Musim Tanam

Ritual itu merupakan tradisi adat yang dilakukan warga setempat sejak zaman nenek moyang di desa Akar-akar.

23 Desember 2022 | 20.34 WIB

Ritual Empas Menanga di Lombok Utara. Dok. Humas Pemkab Lombok Utara
Perbesar
Ritual Empas Menanga di Lombok Utara. Dok. Humas Pemkab Lombok Utara

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Mataram - Warga desa Akar-akar melakukan ritual Empas Menanga di menanga Mual (muara Mual) pada Rabu, 21 Desember 2022. Ritual tahunan itu merupakan salah satu tradisi bentuk syukur terhadap nikmat yang diberikan Sang Pencipta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kami menyambut musim tanam menyelenggarakan kegiatan ini," kata Kepala Desa Akar-akar Akarman.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ritual Empas Menanga Mual artinya membedah muara tempat mencari ikan dan udang. Ritual itu merupakan tradisi adat yang dilakukan warga setempat sejak zaman nenek moyang dan telah menjadi budaya masyarakat Desa Akar-akar.

Ritual itu juga dihadiri oleh Bupati Lombok Utara Djohan Sjamsu. Sewaktu memulai ritual itu, Djohan membedah timbunan pasir yang menutup muara sungai tersebut di ujung yang berada di pinggir pantai di utara desa Akar-akar.

Djohan mengatakan kegiatan Empas Menanga Mual ini perlu terus dijaga dan dilestarikan. "Ajang ini merupakan ajang silaturahmi dari masyarakat Masyarakat Kecamatan Bayan khususnya masyarakat desa Akar-akar," kata dia.

Pada tahun-tahun mendatang, Djohan berharap Empas Menanga Mual masuk dalam kalender pariwisata Kabupaten Lombok Utara sehingga akan mendatangkan wisatawan lokal maupun internasional.

Sejak ada dana desa, Pemdes Akar-akar menjadikan Empas Menanga Mual sebagai ajang promosi pariwisata di desa. "Sehingga mampu meningkatkan perekonomian masyarakat," kata Akarman sanbil menyebut bahwa tradisi ini sangat unik karena tidak ada di wilayah lain.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus