Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Raditya Dika Jadi Saksi Kisah Cinta Penggemarnya

Raditya Dika membacakan secara acak kisah cinta yang ditulis penontonnya. Salah satunya Lukas yang mengatakan ingin mengaku kepada pacarnya.

6 Februari 2020 | 08.20 WIB

Raditya Dika bersama putrinya Alinea Ava Nasution (Instagram/ @raditya_dika)
Perbesar
Raditya Dika bersama putrinya Alinea Ava Nasution (Instagram/ @raditya_dika)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Komika dan penulis novel, Raditya Dika menjadi saksi kisah cinta penggemarnya. Hal ini terjadi ketika Radit mengadakan pertunjukan komedi bertajuk Cerita Cintaku: Drama Selingkuhan Galak yang bisa disaksikan ulang di akun Youtubenya mulai 2 Februari 2020.

Pada sesi kedua, penonton diminta untuk menuliskan kisah cintanya di selembar kertas untuk dibacakan. Jika mereka menuliskan nama, artinya mereka bersedia untuk dipanggil dan naik ke atas panggung. Radit membacakan secara acak kisah cinta yang ditulis penontonnya. Salah satunya Lukas yang mengatakan ingin mengaku kepada pacarnya.

"Bang gue udah gak tahan sama pacar gue mumpung orangnya ada gue mau cerita semuanya," tulis Lukas dalam selembar kertas yang dibacakan oleh Radit. Kemudian Lukas langsung dipanggil untuk naik ke atas panggung. Penonton lainnya tak berhenti bertepuk tangan sampai Lukas naik ke atas panggung.

"Acara yang merusak hubungan orang dan anda membayar untuk ini?" kata suami Anissa Aziza ini. Setelah memanggil Lukas, Radit pun merasa tidak adil jika pacarnya tidak naik ke atas panggung juga. Akhirnya, Cecilia, pacar Lukas juga dipanggil ke atas panggung. "Aku merasa ada ketegangan di antara kalian," kata Radit.

Lukas diberi kesempatan untuk bicara langsung kepada Cecilia yang sudah dipacarinya selama tujuh tahun ini. "Setelah sekian lama saya sama kamu menjalani hubungan engga mungkin kita engga punya tujuan untuk menjalin hubungan yang lebih serius," kata Lukas. Radit yang bingung bertanya kepada Lukas apa yang dimaksud dari perkataannya itu. "Saya enggak tahan ingin menikahi dia," jawab Lukas. "Gue mau ngelamar di sini."

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Raditya Dika saat melakukan stand up comedy. Foto Youtube.

Lukas pun akhirnya melamar dengan berlutut di hadapan Cecilia yang terlihat sangat malu-malu. "Cecilia Devina Anggraini maukah kamu menjadi istriku untuk selamanya?" tanya Lukas. Dan akhirnya Cecilia pun menjawab "diterima" dan disambut bahagia oleh penonton lainnya.

Ternyata Lukas, Radit, dan tim lainnya sudah bekerja sama untuk menyukseskan acara lamaran tersebut. Lukas sejak awal mengatakan kepada Radit bahwa ia ingin membagikan hari bahagianya kepada orang banyak. "Yang penting adalah lo udah kasih lihat kita, komitmen itu bukan apa-apa tanpa tindakan yang nyata seperti yang lo kasih lihat hari ini," katanya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Video ini sendiri sudah ditonton hampir 2,9 juta kali dan sempat memuncaki trending di Youtube pada hari pertama penayangannya. 

MARVELA

Marvela

Lulusan jurusan Jurnalistik Universitas Multimedia Nusantara (UMN) pada 2021. Bergabung dengan Tempo sejak 2020. Menulis artikel hiburan untuk Tempo.co dan tokoh untuk majalah Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus