Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Reza Arap - Wendy Walters Gelar Upacara Sangjitan, Lelah Jelaskan Bukan Menikah

Sambil menggandeng Wendy Walters, Reza Arap mengeluh kecapaian menjelaskan kepada netizen soal acara yang diikuti itu baru Sangjitan.

2 Januari 2021 | 22.13 WIB

Reza Arap menggelar pesta sangjitan dengan tunangannya, Wendy Walters. Instagram/@wendywalters
material-symbols:fullscreenPerbesar
Reza Arap menggelar pesta sangjitan dengan tunangannya, Wendy Walters. Instagram/@wendywalters

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Muhammad Reza Oktovian atau Reza Arap dengan tunangannya, Wendy Walters menggelar pesta sangjitan pada Sabtu, 2 Januari 2021. Upacara Sangjitan adalah salah satu prosesi adat berupa seserahan yang biasanya dilakukan setelah lamaran dan sebelum pernikahan berlangsung dalam tradisi masyarakat Tionghoa. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Siap jadi pengantin nih," terdengar suara dari pemilik akun @calvin_gunawan yang diunggah ulang Reza di Instagram Storynya. Di situ tertulis  @ybrapi @wendywaltermenujuu halal 2021."

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pasangan yang sudah lama berpacaran ini tampak serasi dengan mengenakan pakaian warna krem senada. Reza tampil gagah dengan jas krem. Adapun Wendy amat cantik dengan gaun sangjitannya. 

Ada adegan yang menggelikan saat nama personel grup Weird Genius ini dipanggil agar maju ke depan. Sambil bersedekap, ia langsung bergegas maju ke depan. Wendy mukanya terlihat kesal. "Suka heran gue, berjalan sendiri, bingung gue," kata Wendy dengan wajah kesal. Reza pun mengunggah video itu dan memberikan keterangan, "Gue tinggal lupa. Kelamaan hidup sendiri." 

Reza Arap menggelar pesta sangjitan dengan tunangannya, Wendy Walters. Instagram/@wendywalters

Reza datang ke pesta sangjitan itu ditemani ibunya yang berjilbab. Ibunya menyerahkan seserahan kepada calon besannya. Setelah itu, dibantu mamanya, Reza mengalungkan kalung di leher Wendy. 

Melihat ia dan ibunya yang terlihat berbeda dalam komunitas Tionghoa, Reza mengunggah video bersama calon istrinya dengan kalimat berseloroh. "Sekarang saya resmi minoritas," tulisnya bercanda. 

Dalam perjalanan pulang, Reza mengungkapkan kekesalan netizen yang berkomentar gaun pengantin Wendy Walters amat cantik. "Saya terima banyak DM, itu bukan gaun pengantin Wendy, ini bukan pernikahan," ucapnya. 

Sambil menggandeng Wendy Walters, Reza mengeluh kecapaian menjelaskan kepada netizen soal acara yang diikuti itu baru Sangjitan. "Gue capai menjelaskan, katanya kita menikah." Wendy pun menjawab, "Sangjit-sangjit. Kalau mau tahu Google apa itu Sangjit, Chinese culture," katanya. 

Reza mantap untuk meresmikan hubungannya dengan Wendy Walters. Dengan digelarnya upacara sangjitan ini, pernikahan kedua influencer ini tak lama digelar. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus