Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

RM, V, Jimin dan Jungkook BTS Minta Army Tak Datang ke Pusat Pelatihan Militer

Keempat anggota BTS RM, V, Jimin dan Jungkook menyapa ARMY lewt siaran langsung di Weverse, jelang wajib militer

5 Desember 2023 | 23.01 WIB

Jelang wajib militer RM, V, Jimin dan Jungkook BTS menyapa ARMY melalui siaran langsung di Weverse, Selasa 5 Desember 2023. (Tangkapan layar Weverse)
Perbesar
Jelang wajib militer RM, V, Jimin dan Jungkook BTS menyapa ARMY melalui siaran langsung di Weverse, Selasa 5 Desember 2023. (Tangkapan layar Weverse)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - RM, V, Jimin dan Jungkook BTS mengadakan siaran langsung melalui Weverse, jelang pendaftaran wajib militer mereka. Siaran langsung sebelum wajib militer di paltform penggemar itu juga dilakukan tiga anggota BTS lainnya, Jin, J-Hope dan SUGA.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Siaran langsung itu dilakukan pada Selasa 5 Desember 2023. Keempat anggota BTS itu saling menungkapkan bagaimana perasaan mereka menjelang wajib miiter, serta aktivitas selama setahun terakhir.

Meminta ARMY tidak datang ke pusat pelatihan

Selain itu, mereka juga mengingatkan ARMY, sebutan penggemar BTS, agar tidak ikut mengantarkan mereka masuk ke pusat pelatihan. Jungkook BTS mengatakan meski lokasi pelatihan militer sudah diumumkan, dia meminta ARMY untuk tidak hadir.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Ini permintaan terakhir kami, ARMY tolong berjanji," kata anggota termuda itu, seperti dikutip dari Instagram Fanbase @faktabtsina.

RM menambahkan saat mereka memasuki pusat pelatihan, akan ada banyak keluarga peserta lainnya. "ARMY adalah wajah kami jadi tolong jangan datang!" tambahnya.

Imbauan dari BIGHT

Rupanya, permintaan langsung dari anggota BTS itu sebagai penegasan dari pernyataan BIGHIT Music. Sebelum RM, V, Jimin dan Jungkook melakukan siaran langsung, agensi mereka sudah mengeluarkan pernyataan terkait hal tersebut. 

Dalam pernyataan BIGHIT, juga disebutkan bahwa RM dan V akan menjalani wajib militer sesuai dengan proses masing-masing. Sementara Jimin dan Jungkook dijadwalkan akan menjalani wajib militer bersama. "Harap dicatat bahwa tidak akan ada acara resmi pada hari masuknya mereka," kata agens itu.

BIGHIT menambahkan, upacara masuk para peserta wajib militer hanya dilakukan oleh personel militer dan keluarganya. Sebab itu, agensi itu juga mengimbau ARMY tidak datang ke tempat pelatihan militer mereka.

"Untuk mencegah masalah yang mungkin timbul akibat kerumunan, penggemar disarankan untuk tidak mengunjungi situs tersebut.  Mohon sampaikan salam hangat dan dorongan dalam hati Anda saja," lanjut agensi itu.

Selain itu, BIGHIT juga mengingatkan agar ARMY terhindar dari penipuan berupa tur atau paket produk tidak sah dengan menggunakan IP artis mereka. Pihaknya akan menindak tegas aktivitas komersial yang menggunakan IP tersebut secara tidak sah.

Selama RM, Jimin, V dan Jungkook BTS menjalani kewajibannya sebagai warga negara Korea Selatan yang taat, agensi memohon dukungan yang berkelanjutan dari penggemar. "Hingga mereka menyelesaikan wajib militer dan kembali," kata BIGHIT.

SOOMPI | KOREABOO

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus