Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Vicky Shu Positif Covid-19, Sedih Terpaksa Jauh dari Anak

Vicky Shu mengaku sudah menerima vaksin booster dan hanya merasakan gejala ringan.

3 Februari 2022 | 18.47 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi, Vicky Shu mengabarkan kalau dirinya terpapar Covid-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri sejak Sabtu, 29 Januari 2022. Kabar ini disampaikan melalui unggahan di Instagram beberapa jam lalu dilengkapi dengan foto selfie.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Teman temankuu tersayaang yang pada nanyain kabaaarku. Akhirnya pertahanan dua tahun ini jebol juga. Diajak silaturahmi sama om covid," tulis Vicky Shu di Instagram pada Kamis, 3 Januari 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di kalangan orang-orang terkedatnya, Vicky Shu dikenal sangat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan bahkan jauh sebelum pandemi sampai sering dianggap lebay. "Tapi gakpapa aku selalu bilang lebih baik lebay daripada abay.. dengan lebay paling ga kita bisa mengurangi resiko penularan virusnya," tulisnya.

Vicky Shu bersyukur tidak mengalami gejala seperti demam. Namun sudah sepekan terakhir Vicky Shu merasakan tidak nyaman di area tenggorokannya. Sejak saat itu, Vicky Shu rutin melakukan tes swab antigen setiap ingin bepergian keluar rumah dan hasilnya selalu negatif. Sampai pada Sabtu kemarin, ia melakukan tes PCR karena merasakan pusing dan gemetar, bersama suaminya, Ade Imam.

"Aku akhirnya pcr deh karena katanya mas ade juga ga enak tenggorokan. PCR berdua, Eh ternyata hasilnya aku positif dan mas ade negatif. Langsung lah aku isoman," tulisnya.

Ibu dua anak ini langsung konsultasi kepada dokter melalui layanan telemedicine dan langsung mendapatkan informasi dari Kementerian Kesehatan atau Kemenkes mengenai prosedur isolasi mandiri. Vicky Shu juga mendapatkan obat-obatan untuk pasien dengan gejala ringan.

"Alhamdulillah aku hanya merasa ga enak tenggorokan dan bindeng (di hidung seperti ada yang aneh tapi ga sampai meler seperti pilek atau flu) Mungkin karena aku sudah vaksin dan booster," tulisnya.

Vicky Shu bersyukur orang-orang terdekatnya tidak ada yang terpapar Covid-19, termasuk suami, anak-anak, dan asisten di rumahnya. Meski begitu, Vicky Shu mengaku sangat sedih harus berpisah sementara dengan dua putranya karena harus menjalankan isolasi mandiri.

"Sedih banget karena terpaksa jauh dari anak anak..yang penting mereka semua sehat gak ketular karena masih kontak erat di Hari Sabtu dan dedek Guin masih nenen," tulisnya.

Di akhir unggahannya, Vicky Shu mengimbau para pengikutnya untuk tetap disiplin terhadap protokol kesehatan. "Semuanya Stay Safe yah..plis disiplin kalau ngerasa sekecil apapun gejala mending swab langsung jadi bisa mencegah kita bawa virusnya ke orang lain terutama yang comorbid, orangtua, atau anak-anak yang belum bisa vaksin. Semangaat," tulisnya.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus