Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Hukum

Jokowi Hadiahi Marcos Jr Lukisan Traditional Market saat Kunjungi Mal Sarinah

Jokowi tiba di Mal Sarinah sekira pukul 18.20 WIB. Di sana, kedua pemimpin tampak melihat-lihat beberapa produk retail buatan Indonesia.

5 September 2022 | 21.08 WIB

Presiden Joko Widodo bersama Presiden Filipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr dan Ibu Negara Filipina Louise Araneta Marcos mengamati lukisan saat mengunjungi Mal Sarinah, Jakarta, Senin, 5 September 2022. Foto: Biro Pers
Perbesar
Presiden Joko Widodo bersama Presiden Filipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr dan Ibu Negara Filipina Louise Araneta Marcos mengamati lukisan saat mengunjungi Mal Sarinah, Jakarta, Senin, 5 September 2022. Foto: Biro Pers

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengajak Presiden Ferdinand Romualdez Marcos Jr dan istrinya Louise Araneta Marcos mengunjungi Mal Sarinah, Jakarta, pada Senin malam, selepas Magrib, 5 September 2022. Jokowi mengajak Marcos ke tengah kota Jakarta usai keduanya melakukan pertemuan bilateral di Istana Bogor, Jawa Barat, pada pukul 10.00 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Tadi pagi kan kami sudah pertemuan empat mata, pertemuan bilateral, semuanya sudah selesai. Beliau menyampaikan kepada saya untuk bisa diajak ke pasar atau untuk melihat produk-produk asli Indonesia, ya saya bawa ke Sarinah, saya kira Sarinah tempatnya,” kata Jokowi saat ditemui di lokasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jokowi tiba di Mal Sarinah sekira pukul 18.20 WIB. Di sana, kedua pemimpin tampak melihat-lihat beberapa produk retail buatan Indonesia, seperti sepatu dan tas.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi menyerahkan lukisan "Traditional Market" kepada Marcos Jr. Lukisan tersebut menggambarkan kegiatan transaksi jual beli masyarakat yang memiliki makna interaksi sosial antar-manusia. 

Selain melihat beberapa produk retail, kedua pemimpin negara juga disuguhkan beberapa pertunjukan kesenian. Mulai dari tarian Cendrawasih yang berasal dari Provinsi Bali serta pertunjukan musik dari musisi Difki Khalif dan Segara.

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Fajar Pebrianto

Meliput isu-isu hukum, korupsi, dan kriminal. Lulus dari Universitas Bakrie pada 2017. Sambil memimpin majalah kampus "Basmala", bergabung dengan Tempo sebagai wartawan magang pada 2015. Mengikuti Indo-Pacific Business Journalism and Training Forum 2019 di Thailand.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus