Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, London -Ratu Elizabeth II menghembuskan napas terakhir pada Kamis 8 September 2022 di Kastil Balmoral, Skotlandia. Wanita yang menjadi Ratu Kerajaan Inggris selama 70 tahun lamanya tersebut meninggal pada usia 96 tahun.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kabar meninggalnya Ratu Elizabeth II disampaikan pihak Istana Buckingham. Berikut perjalanan Ratu Elizabeth II menuju tahta kerajaan Inggris dikutip dari berbagai sumber.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Elizabeth Alexandra Mary lahir pada 21 April 1926, di London. Ia merupakan putri dari Pangeran Albert, Duke of York (Raja George VI), dan Elizabeth Bowes-Lyon.
Ratu Elizabeth II memiliki seorang saudara perempuan, yakni Putri Margaret, yang berusia empat tahun lebih muda darinya. Mereka dididik di rumah dengan pengawasan dari ibu dan pengasuh mereka.
Ketika Ratu Elizabeth II lahir, kakeknya yakni George V, menduduki takhta sebagai Raja Inggris. Pada tahun 1936, putra pertama George V, paman dari Ratu Elizabeth II diangkat menjadi Raja Edward VIII.
Ketika menjadi Raja, Edward VIII menikahi wanita bernama Wallis Simpson asal Amerika. Hal ini menjadikan Raja Edward VIII harus turun tahta lantaran lebih memilih pujaan hatinya dibandingkan kekuasaannya.
Hal ini membuat Pangeran Albert secara otomatis naik takhta menjadi Raja George VI. Ia dimahkotai pada tahun 1937, mengambil nama George untuk menekankan kesinambungan dengan ayahnya. Ketika itu, Ratu Elizabeth II masih berusia 10 tahun.
Pada 20 November 1947, Elizabeth menikah dengan sepupu jauhnya yakni Philip Mountbatten pada 20 November 1947, di Westminster Abbey London. Dari pernikahan ini, pasangan tersebut dikaruniai 4 anak, tiga laki-laki dan satu perempuan.
Putra pertama mereka yang kini menjadi Raja Inggris, Charles lahir pada 1948. Anak keduanya, Anne, lahir pada 1950. Sementara dua anak lainnya, yakni Andrew dan Edward, masing-masing pada 1960 dan 1964.
Raja George VI meninggal dunia pada 1952 saat Elizabeth II masih berusia 25 tahun. Hal itu membuat Elizabeth II secara otomatis naik tahta menjadi Ratu. Ratu Elizabeth II terbilang masih muda ketika dimahkotai sebagai Ratu Inggris pada 2 Juni 1953. Penobatannya sebagai Ratu Inggris dilakukan di Westminster Abbey.
HATTA MUARABAGJA
Baca juga : Ini Lokasi Pemakaman Ratu Elizabeth II Setelah Berkabung Nasional 10 Hari
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.