Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Salwan Momika, Ditangkap di Norwegia hingga Diblokir TikTok

Salwan Momika yang memicu kemarahan internasional dengan berulang kali merusak Al-Quran tahun lalu, kini telah ditangkap di Norwegia

6 April 2024 | 23.06 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Salwan Momika. Wikipedia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Salwan Momika yang memicu kemarahan internasional dengan berulang kali merusak Al-Quran tahun lalu, kini telah ditangkap di Norwegia. Ia akan dideportasi kembali ke Swedia, menurut dokumen pengadilan. Salwan Momika meninggalkan Swedia menuju Norwegia. Ia berencana mencari suaka di Norwegia.

Tentang Salwan Momika

1. Deportasi

Putusan Pengadilan Distrik Oslo, Momika ditahan selama empat pekan. Penahanan dilakukan sambil menunggu permintaan dari Direktorat Imigrasi Norwegia (UDI) ke Swedia agar dia bisa dikembalikan, sesuai dengan undang-undang Uni Eropa. Momika ditangkap pada 28 Maret 2024 atau sehari setelah dia tiba di sana. Setelah sidang pada 30 Maret, pengadilan memutuskan untuk menahan Momika selama empat pekan.

Dalam keputusan pengadilan disebutkan deportasi akan dilakukan setelah pengaturan formal dan praktis sudah ada. Polisi telah meminta agar dia ditahan untuk sementara waktu berdasarkan undang-undang migrasi negara tersebut.

2. Memicu Kemarahan

Aksi Salwan Momika memicu kemarahan negara-negara yang mayoritas warganya umat Islam. Misalnya, pengunjuk rasa Irak unjuk rasa kedutaan Swedia di Bagdad dua kali pada Juli 2023. Badan intelijen Swedia meningkatkan tingkat kewaspadaan terhadap teror pada pertengahan Agustus 2023.

3. Membuat Swedia Mengeluarkan Biaya Ekstra

Aksi pembakaran Al-Quran yang terjadi berulang, termasuk dilakukan Momika membuat Swedia harus mengeluarkan biaya ekstra hampir 2,2 juta krona atau sekitar Rp3 miliar. Hal ini menambah kerugian negara karena pengerahan lebih banyak polisi dan mengganggu tugas rutin sebagian besar dari mereka, dikutip Antara.

4. Perbuatan Berulang

Perbuatan intoleransi Momika terhadap Islam bukan kali pertama terjadi. Momika pertama kali membakar Al-Quran di depan masjid di Stockholm, Swedia tepat pada Hari Raya Idul Adha, Rabu, 28 Juni 2023.

Pada 20 Juli 2023, Momika kembali membakar Al-Quran dan bendera Irak di depan Kedubes Irak di Swedia. Ia juga membakar Al-Quran di depan gedung parlemen Swedia pada 31 Juli 2023. Kemudian melakukan hal serupa di depan Kedutaan Besar Iran di Swedia dan di depan Masjid Stockholm pada Agustus 2023.

5. Diblokir TikTok

Salwan Momika diblokir layanan berbagi video pendek TikTok dari upaya mengambil keuntungan dari konten-kontennya membakar Al-Quran di Swedia. Sejumlah pejabat TikTok mengonfirmasi, platform tersebut telah menonaktifkan fitur yang memungkinkan pengguna memberikan uang kepada Momika.

DEWI RINA CAHYANI | YUDONO YANUAR | SITA PLANASARI | ANTARA

Pilihan Editor: Sempat Diisukan Tewas, Pembakar Al Quran Salwan Momika Ditangkap di Norwegia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus