Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
SIKAP reaktif Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atas rencana Komisi Pemberantasan Korupsi memanggil Megawati Soekarnoputri dalam perkara skandal cek pelawat terasa sangat janggal. Partai ini terkesan begitu kuat berusaha agar kaki ketua umumnya tidak menginjak lantai gedung komisi antikorupsi itu. Orang melihat Partai Banteng kurang menyokong gerakan pemberantasan korupsi dengan ”pagi-pagi” menyatakan Megawati tak akan memenuhi panggilan Komisi. Bahkan sejumlah pengurus partai seakan mengambil oper tugas KPK dengan buru-buru menyatakan Mega tak ada kaitannya dengan perkara rasuah ini.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo