Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu bintang sepak bola dunia, Mesut Ozil akan berkunjung ke Jakarta. Rencana eks pemain Real Madrid tersebut akan tiba di Indonesia pada Selasa, 24 Mei 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kedatangan Oezil ke Jakarta tidak hanya untuk mengunjungi pabrik Concave Indonesia. Pemain Jerman berdarah Turki ini juga juga akan melakukan kegiatan coaching clinic.
"Hey Indonesia, saya akan datang," kata Ozil dalam video singkat uang diungggah oleh Instagram Concaveid, 19 Mei 2022.
CEO PT Aggiomultimex International Grup, Subagio Lembono, menyatakan kerja sama dengan Ozil sudah berlangsung seak 2021. "Dalam kolaborasi ini, Ozil berperan sebagai Creative Director Concave Asia, dan khususnya mendesain koleksi eksklusif Concave M10," kata dia dalam rilisnya, Senin, 23 Mei 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Di Jakarta Ozil akan melakukan kegiatan CSR bersama dengan sejumlah atlet muda dan anak-anak kurang mampu yang memiliki talenta di bidang sepak bola. Menurut Subagio, agenda ini bagian dari ketertarikan Oezil dengan isu sosial dan perkembangan dunia sepak bola.
"Coaching Clinic bersama Ozil ini ditunjukkan untuk memberikan dukungan pelatihan sepak bola kepada anak-anak Indonesia yang memang memiliki talenta atau bakat di sepal\k bola. Sehingga bisa menjadi angin segar bagi perkembangan sepak bola Indonesia," ujar Subagio.
Ozil merupakan salah satu pemain sepak bola yang cukup sukses di dunia. Ia pernah membela sejumlah klub besar di Eropa, dan memenangkan Piala Dunia bersama Jerman pada 2014.
Ozil juga pernah meraih gelar La Liga saat merumput bersama Real Madrid. Gelar tersebut diraih pada musim 2011-2012.
Saat membela Arsenal, Oezil meraih tiga kali Piala FA dan satu kali Piala Community Shield. Lantas di musim 2008-2009, pemain berusia 33 tahun ini meraih Piala DFB Pokal bersama Wender Bremen.
Musim lalu Ozil bermain untuk Fenerbahche di Liga Turki. Di musim 2021-2022 lalu, Mesut Ozil mencetak delapan gol dan memberikan dua assist dari 22 pertandingan yang ia mainkan. Namun, ia kini sudah dinyatakan keluar dari klub tersebut.
Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions dan Liga Conference
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.