Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Valentin Carboni telah mengakhiri masa dipinjam oleh klub Prancis Olympique de Marseille. Akibat cedera lutut dengan masa pemulihan yang lama, ia akhirnya dikembalikan ke Inter Milan. Dikutip dari One Football, Carboni yang baru berusia 19 tahun hanya sempat tampil dalam empat pertandingan bersama Marseille.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Inter Milan telah mengeluarkan pernyataan terkait pemulangan Valentin Carboni . "FC Internazionale Milano mengonfirmasi bahw, setelah berdiskusi dengan Olympique de Marseille dan pemain, kesepakatan telah dicapai untuk pemutusan lebih awal masa pinjaman Valentin Carboni, penyerang Argentina kelahiran 2005," bunyi pernyataan tersebut.
Siapa Valentin Carboni?
Valentín Carboni pesepak bola asal Argentina lahir pada 5 Maret 2005 di Buenos Aires. Ia berposisi sebagai gelandang dan bermain untuk klub Serie A, Inter Milan. Dikutip dari Transfermarkt, Carboni masuk akademi Lanus U-20 sebelum bergabung dengan tim muda Catania Youth pada 2019 melalui transfer bebas.
Di Catania, pada 2020 bakatnya mulai terlihat, ia direkrut oleh akademi muda Inter Milan. Sejak saat itu, Carboni terus mengalami perkembangan pesat, naik dari tim Inter Milan U-18 ke U-19 sebelum akhirnya dipromosikan ke tim utama Inter Milan pada 1 Juli 2022.
Untuk meningkatkan jam terbangnya, Carboni dipinjamkan ke Monza pada musim 2023-2024. Bersama Monza, ia mendapat pengalaman bermain di level tertinggi sepak bola Italia. Setelah masa peminjamannya berakhir pada 30 Juni 2024, ia kembali ke Inter Milan, tetapi kemudian dipinjamkan ke Marseille, pada Agustus 2024. Peminjaman ini berakhir pada 11 Februari 2025, sebelum akhirnya ia kembali lagi ke Inter Milan.
Dikutip dari Antara, pada Oktober 2024, Messi menyampaikan dukungan untuk Valentin Carboni yang cedera lutut saat berlatih bersama timnas Argentina di Amerika Serikat. "Kami mendukung penuh Carboni dalam pemulihan cederanya," kata Messi.
Pilihan Editor: Liga Italia : Gol Tunggal Conceicao Bawa Juventus Bungkam Inter Milan
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini