Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pameran otomotif Indonesia International Motor Show atau IIMS 2020 akan memberikan panggung spesial bagi para pencinta motor listrik di tahun 2020 lewat kompetisi Indonesian Custom E-Moto Expo & Champion atau ICEC.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kami all out untuk motor listrik. Mulai dari April (IIMS 2020) kami bikin kompetisi perdana khusus motor listrik sampai dengan acara yang lebih meriah di IIMS Motobike nanti," ujar Project Manager IIMS, Rudi MF saat ditemui, Rabu, 12 Februari 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Untuk IIMS, kata Rudi, animo ICEC sangat luar biasa. Itu terbukti dengan banyaknya peminat yang sudah tidak mendapatkan slot untuk acara tersebut.
"Slotnya udah full, karena cuma terbatas 30 slot," ujarnya.
Khusus kompetisi kustom motor listrik, para peserta diberikan kebebasan berekspresi. Kata Rudi, sepanjang nomor rangka dan mesin ada maka bisa ikut. Syarat ini dikecualikan untuk sepeda.
Kompetisi perdana yang akan berlangsung di JIExpo Kemayoran pada 9-19 April 2020 ini akan berlanjut di ajang IIMS Motobike pada Juli mendatang. Dimana konsepnya kurang lebih mirip dengan acara serupa tahun lalu.
"Roadmap mulai April, terus lanjut di Motobike yang acara mirip tahun lalu. Bedanya nanti panggung akan lebih besar dan indoor," tutur dia.
"Peserta yang motornya menang di berbagai kompetisi (peserta) akan bercerita soal motornya. Mirip Fashion Show lah. Kemarin kan sudah jalan juga," ujarnya.
Adapun peserta yang sudah dipastikan terlibat dalam ICEC tercatat sudah ada 11 motor dan buildernya. Di antaranya, Zero DS 9.4 (Saikin Garage/Putra), Zero S 12,4 (MagnetTwo & Cp/ Adi), Selis E-Max (Hantu Laut Kustom/Donny), Selis E-Max (Universitas Budi Luhur/Panca), dan Selis Garuda E-Max (V-Twin Garage/Boy).
Acara IIMS 2020 ini juga disebut menggandeng atau berkolaborasi dengan Komunitas Sepeda/Motor Listrik Indonesia atau KOSMIK.