Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Mobil

Mengapa Mobil Bisa Mogok Tiba-tiba di Perlintasan Kereta Api?

KA Brantas jurusan Jakarta-Blitar menabrak truk yang mogok di tengah rel. Apa penyebab mobil bisa mogok di perlintasan kereta api?

19 Juli 2023 | 11.00 WIB

Rangkaian KA Brantas melintas pertama kali usai jalur di lokasi kecelakaan di lokasi perlintasan sebidang di Jalan Madukoro Semarang, kembali dibuka usai evakuasi, Selasa, 18 Juli 2023. ANTARA/ I.C.Senjaya
Perbesar
Rangkaian KA Brantas melintas pertama kali usai jalur di lokasi kecelakaan di lokasi perlintasan sebidang di Jalan Madukoro Semarang, kembali dibuka usai evakuasi, Selasa, 18 Juli 2023. ANTARA/ I.C.Senjaya

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kecelakaan terjadi di perlintasan sebidang Jalan Madukoro, Kota Semarang, Jawa Tengah, yang melibatkan Kereta Api Brantas atau KA Brantas jurusan Jakarta-Blitar. Insiden tersebut terjadi pada Selasa malam, 18 Juli 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Berdasarkan video yang beredar, terlihat kereta menabrak bagian depan truk trailer yang melintas dari arah utara ke selatan. Tabrakan tersebut menimbulkan ledakan di mulu Jembatan Rel Kanal Banjir Barat Semarang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Truk trailer tersebut pun terseret ke jembatan besi Kanal Banjir Barat yang berjarak sekitar lima meter dari lokasi awal tabrakan. Kereta api kemudian terhenti setelah truk terhimpit di jembatan.

Menurut beberapa laporan saksi mata, mesin truk trailer mengalami masalah dan mogok di tengah perlintasan kereta api. Sopir dan kernet dilaporkan sudah mencoba untuk meminta bantuan, namun usahanya tidak sempat.

Ini bukan satu-satunya kecelakaan kereta api yang berawal dari kendaraan mogok di tengah-tengah rel. Mobil cukup sering mengalami masalah ketika melewati perlintasan rel. Lalu kenapa hal itu bisa terjadi?

Menurut Pusat Penelitian Sistem Mutu dan Teknologi Pengujian Lembaga Ilmu Penelitian Indonesia (LIPI), rel kereta terdapat emisi elektromagnetik. Dengan kata lain, ada kabel penghantar arus listrik yang terpasang di sana.

Kabel tersebut dikatakan tidak kompatibel dengan mesin mobil. Terlebih, jika kereta api hendak melintas di sekitar jarak 600 meter, arus listrik tersebut kemudian menghantarkan medan magnet yang tinggi.

Medan magnet itu yang membuat putaran mesin mobil tiba-tiba mati ketika melewati perlintasan kereta api. Logikanya ketika ada arus listrik yang mengalir pada rel kereta bersentuhan dengan benda elektromagnetik yang tidak kompatibel, maka berpotensi menghasilkan emisi di atas ambang batas.

Paparan dari emisi tersebut bisa membuat sistem kelistrikan benda lain mati, termasuk mobil. Dalam hal ini Electronic Control Unit (ECU) yang menjadi penggerak utama mobil berhenti bekerja, dan akhirnya mogok.

Sedangkan menurut PT KAI, penyebab mobil mogok di atas rel kereta api disebabkan oleh medan magnet yang dihantarkan dinamo lokomotif ke rel kereta api bahkan dalam radius satu kilometer. Itulah alasannya petugas menutup palang pintu bahkan ketika kereta belum terlihat.

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus