Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Tesla telah mengembangkan robot mirip manusia yang diberi nama Optimus. Sebenarnya robot ini telah diperkenalkan dalam acara Tesla AI Day pada Oktober 2022, namun mendapatkan sejumlah pengembangan lebih lanjut terkait fungsinya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Melansir laman Carscoops hari ini, Jumat, 19 Mei 2023, selama delapan bulan, Tesla telah membuat kemajuan yang signifikan pada Optimus meskipun masih jauh dari kemampuan robot-robot lain. Robot ini bisa mengambil objek dari satu kotak dan memindahkannya ke kotak lain.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
CEO Tesla Elon Musk sangat percaya diri dengan masa depan Optimus dan mengatakan bahwa sebagian besar nilai jangka pnajng Tesla akan bersal dari robot ini. Bahkan, Musk mengatakan bahwa permintaan robot ini bisa mencapai 10 hingga 20 miliar unit alias lebih banyak dari jumlah manusia di bumi.
"Robot ini memiliki potensi untuk menjadi transformatif bagi peradaban. Ini mengarah pada masa depan yang berkelimpahan, masa depan di mana tidak ada kemiskinan, di mana Anda dapat memiliki apa pun yang Anda inginkan dalam hal produk dan layanan," kata Musk.
Tesla kemungkinan akan menjual robot Optimus ini di harga US$ 20.000 atau sekitar Rp 297 juta. Tapi kemungkinan harga tersebut akan mengalami penurunan seiring dengan meningkatnya jumlah produksi.
DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS
Pilihan Editor: Tesla Model S dan Model X Setir Kanan Disuntik Mati
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto