Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Yamaha XMAX 2024 mendapatkan warna dan grafis baru. Penyegaran ini disematkan kepada varian XMAX Connected Premium Black.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Antonius Widiantoro selaku Asst. General Manager Marketing Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing menyebut hadirnya warna baru di XMAX ini merupakan bentuk inovasi mereka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Sebagai upaya menjawab kebutuhan gaya hidup para pecinta skutik premium di Indonesia, Yamaha terus melakukan inovasi produk tidak hanya dari segi fitur teknologi, desain, dan performa mesin, namun juga melalui kehadiran warna-warna spesial yang kerap menjadi trend setter di market sepeda motor nasional," ujar Antonius lewat keterangan resminya, Jumat, 9 Februari 2024.
"Kali ini Yamaha pun kembali ingin memperkenalkan inovasi baru melalui kombinasi warna Premium Hitam yang dipadukan dengan kelir Biru Racing Yamaha yang ikonik. Kami optimis warna baru ini akan mendapatkan sambutan yang positif di tengah masyarakat, karena dapat meningkatkan kebanggaan serta sporty feeling saat berkendara," dia melanjutkan.
Secara tampilan, tidak banyak yang berubah pada pada Yamaha XMAX Connected Premium Black. Yamaha menyegarkan bagian peleknya dengan mengganti warna bronze dengan warna biru khas Racing Yamaha.
Selain itu, Yamaha juga memberikan kelir biru ini pada logo XMAX yang terdapat di bodinya. Ada pula grafis stripping minimalis yang mengawal logo ini.
Kehadiran warna baru di Yamaha XMAX Connected Premium Black ini akan menemani varian warna yang sudah ada sebelumnya, yakni Prestige Grey dan Luxury Red.
Diketahui, Yamaha XMAX dibekali dengan mesin Blue Core 250 cc yang bertenaga 22,53 HP di putaran 7.000 RPM dan torsi 24,3 Nm di 5.500 RPM.
Yamaha saat ini menjual XMAX Connected dengan harga Rp 66 juta on the road DKI Jakarta. Selain itu, untuk varian XMAX TechMax yang dibanderol Rp 71,3 juta.
Pilihan Editor: Yamaha Ingatkan Modifikasi Tangki Bensin Lexi L 155 Bisa Gugurkan Garansi
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto