Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Jokowi Gelar Open House Lebaran di Istana untuk Masyarakat, Ini Aturannya

Istana menyebut open house Presiden Jokowi akan terbuka untuk masyarakat. Apa saja aturannya?

8 April 2024 | 19.21 WIB

Presiden Joko Widodo (kiri) berswafoto dengan pengunjung dan pedagang saat meninjau Pasar Tanah Abang di Jakarta, Kamis 4 Mei 2023. Presiden meninjau Pasar Tanah Abang untuk mengecek aktivitas perdagangan usai libur Lebaran. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Perbesar
Presiden Joko Widodo (kiri) berswafoto dengan pengunjung dan pedagang saat meninjau Pasar Tanah Abang di Jakarta, Kamis 4 Mei 2023. Presiden meninjau Pasar Tanah Abang untuk mengecek aktivitas perdagangan usai libur Lebaran. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi diagendakan untuk menggelar open house di Istana Kepresidenan Jakarta saat hari raya Idulfitri 2024. Silaturahmi dalam tradisi Lebaran itu akan terbuka untuk masyarakat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ketentuan Idulfitri 2024 bertepatan dengan 1 Syawal 1445 Hijriah bakal ditetapkan sidang isbat Kementerian Agama pada Selasa, 9 April 2024. Kepala Biro Protokol Sekretariat Presiden Yusuf Permana menyebut untuk sementara open house Jokowi bakal digelar pada Rabu, 10 April 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Yusuf menjelaskan silaturahmi Jokowi di Istana untuk pejabat dan masyarakat akan dibuka pada 09.00 WIB. Open house Istana tidak akan memakai undangan, sehingga pejabat dan masyarakat bisa datang langsung. 

“Tentu saja harus tertib dan mengikuti aturan yang berlaku di Istana,” kata Yusuf ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, 8 April 2024. “Tetapi kami sangat luwes tidak kaku mengingat ini adalah hari Idulfitri –  hari kebersamaan.”

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan warga wajib mengenakan pakaian bebas rapi, tanpa jin dan mengenakan sepatu. Dia menambahkan, Istana belum menentukan sampai kapan open house itu bakal digelar.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno sebelumnya menyebut bahwa Presiden Jokowi sudah mendapatkan undangan untuk salat id di Masjid Istiqlal, kawasan Jakarta Pusat. Tahun lalu, Jokowi dan keluarga merayakan lebaran di kediamannya yang berada di Kota Surakarta. 

Presiden Jokowi sudah memastikan akan merayakan Lebaran atau Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah di Istana Kepresidenan Jakarta. Tidak ada rencana khusus bertemu dengan tokoh bangsa atau politik tertentu.

“Nggak ada rencana, mengalir biasa aja,” kata Jokowi ditemui usai meninjau Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Senin, 8 April 2024.

 

Daniel Ahmad Fajri

Bergabung dengan Tempo pada 2021. Kini reporter di kanal Nasional untuk meliput politik dan kebijakan pemerintah. Bertugas di Istana Kepresidenan pada 2023-2024. Meminati isu hubungan internasional, gaya hidup, dan musik. Anggota Aliansi Jurnalis Independen.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus