Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bekas Presiden Direktur PT Indomobil Suzuki Internasional ini memperoleh penghargaan Lifetime Achievement dari majalah otomotif Autobild Indonesia pada Rabu pekan lalu. Soebronto, 66 tahun, dinilai berjasa mengembangkan industri dan olahraga otomotif di Tanah Air. Saat remaja, ia sempat menjadi pembalap mobil.
Jefri Siregar dan Slamet Kurniadi
Keduanya memperoleh penghargaan dan sejumlah uang tunai dari Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksamana Madya TNI Marsetio pada Senin pekan lalu. Jefri dan Slamet menjadi juara International Tanjung Pinang Dragon Boat Race pada awal November lalu. Kelasi Kepala Jefri menjuarai kategori kayak single. Duetnya dengan Sersan Dua Slamet merebut gelar juara kayak double.
Profesor Eko Budihardjo
Bekas Rektor Universitas Diponegoro ini memperoleh penghargaan Anugerah Plano 50 pada peringatan 50 tahun Jurusan Planologi Institut Teknologi Bandung pada Sabtu dua pekan lalu. Eko, 65 tahun, dinilai berjasa mengembangkan jurusan planologi. Selama ini, ia telah menulis 23 buku mengenai kewilayahan dan tata kota.
PENGUKUHAN
Profesor Melanie S. Djamil
Rektor Universitas Trisakti Profesor Thoby Mutis mengukuhkan Profesor Doktor Melanie Sadono Djamil, 49 tahun, sebagai guru besar bidang ilmu biokimia Fakultas Kedokteran Gigi. Pengukuhan berlangsung pada Rabu pekan lalu. Dalam acara tersebut, Melanie membacakan pidato berjudul "Pengembangan dan Pemberdayaan Bahan Alam di Bidang Kedokteran".
Profesor Sunarto
Ia dikukuhkan sebagai guru besar tetap bidang ilmu hukum pidana di Universitas Lampung pada Senin pekan lalu. Sunarto membacakan pidato berjudul "Rekonstruksi Hukum Pidana Era Transformasi dan Globalisasi dalam Penegakan Hukum Secara Integratif". Menurut dia, undang-undang dibentuk pada awalnya untuk melindungi kaum borjuis, sehingga perlu diubah agar berorientasi pada kemanusiaan.
PENGHARGAAN
Joko Widodo
Wali Kota Solo ini mendapat penghargaan dari majalah Venue sebagai wali kota terbaik tahun ini untuk pengembangan kegiatan pertemuan, insentif, konferensi, dan pameran. Menurut praktisi dan pejabat Departemen Kebudayaan dan Pariwisata yang terlibat dalam penilaian, kebijakan-kebijakan Joko dinilai akomodatif dalam keempat poin di atas dan berdampak positif terhadap pariwisata. Penghargaan diberikan pada Kamis pekan lalu di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat.
"Saya tidak punya kewajiban untuk menyampaikan jawaban ke publik."
Jaksa Agung Hendarman Supandji kepada para wartawan, pada Rabu pekan lalu, tentang rekomendasi Tim 8 yang menilai kasus Bibit Samad Rianto dan Chandra M. Hamzah diproses tanpa dukungan bukti kuat.
"Sudah begini, badan masih gemuk aja, kok."
Susno Duadji, Kepala Badan Reserse Kriminal Kepolisian RI, dalam sebuah wawancara televisi pada Selasa pekan lalu tentang dirinya yang melayani wawancara dengan tertawa.
"Semua orang ngomongnya beda-beda, lebih baik dibentuk panitia kerja biar yang jelas."
Ribka Tjiptaning, Ketua Komisi Kesehatan Dewan Perwakilan Rakyat, pada Rabu pekan lalu. Dia meminta pengobatan massal penyakit gajah dihentikan dulu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo