Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Angka

Puas Dua Tahun Jokowi

31 Oktober 2016 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Puaskah Anda atas kepemimpinan dan kebijakan Joko Widodo selama dua tahun menjadi presiden?
Ya
57,2% 2.911
Tidak
41,7% 2.123
Tidak Tahu
1,1% 57
Total (100%) 5.091

Pemerintahan Presiden Joko Widodo berusia dua tahun pada 20 Oktober lalu. Tempo.co membuat jajak pendapat untuk mengukur tingkat kepuasan publik, terutama para pembaca situs berita ini. Dari 5.091 responden, 57,2 persen menyatakan puas atas kepemimpinan dan kebijakan Jokowi.

Mereka yang menjawab ”tidak setuju” tak bisa dibilang sedikit. Sebanyak 41,7 persen menyatakan tak puas. Keterbelahan yang tak beranjak sejak pemilihan presiden dua tahun lalu.

Kritik datang dari Institute for Development of Economics and Finance (Indef). Menurut ekonom Eko Listiyanto, 13 paket kebijakan ekonomi yang diluncurkan pemerintah dalam dua tahun terakhir masih minim implementasi.

Hasilnya, pertumbuhan ekonomi tetap tidak mampu menunjukkan akselerasi di kisaran 5 persen. Kemudahan berbisnis juga belum membaik. Peran industri manufaktur malah semakin luntur.

Sekretaris Kabinet Pramono Anung menanggapinya dengan enteng. Menurut dia, hanya publik yang bisa melihat dan merasakan dampak kebijakan dan pembangunan dua tahun ini.

Seperti yang tergambar di Tempo.co, kepuasan publik kepada presidennya diklaim kembali naik hingga pada angka 66-68 persen di sejumlah survei. Pramono mengacu pada kebijakan awal Jokowi yang pernah menaikkan harga bahan bakar minyak.

Atas dasar itu, kata Pramono, pemerintah Jokowi-Kalla disebutkannya mantap memasuki tahun ketiga dengan fokus yang dialihkan dari perekonomian ke bidang reformasi hukum. Sejumlah paket kebijakan dirancang seperti halnya 13 paket yang sudah diterbitkan di bidang ekonomi pada dua tahun pertamanya itu.

Indikator Pekan Ini

Setujukah Anda lebih baik sertifikasi haram ketimbang sertifikasi halal pada makanan dan obat? www.tempo.co.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum